Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang Sebulan, Siswa SMP Ditemukan Tinggal Tulang Tergantung di Pohon Belakang Mal di Surabaya

Kompas.com - 23/04/2022, 09:25 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Warga menemukan mayat dalam posisi tergantung dan tinggal tulang belulang di lahan kosong di belakang mal di kawasa Kalirungkut, Surabaya, Jawa Timur pada Rabu (20/4/2022).

Kondisi mayat yang tinggal tulang tersebut terlihat tergantung pada sebuah pohon.

Diduga mayat tersebut adalah bocah SMP yang sebelumnya dilaporkan hilang oleh keluarganya sejak sebulan lalu.

Kanitreskrim Polsek Rungkut Iptu Djoko Susanto membenarkan penemuan jenazah berjenis kelamin laki-laki itu.

Baca juga: Anggota DPRD Bojonegoro Ditemukan Tewas Gantung Diri di Pohon Sukun

"Benar, korban laki-laki diperkirakan berusia 14 tahunan. Pelajar SMP di Kalirungkut sini," terang Djoko, Kamis (21/4/2022) sore.

Ia mengatakan mayat tersebut ditemukan pada Rabu sore sekitar pukul 16.15 WIB.

Saat saksi mata adalah penjaga parkir di mal di dekat lokasi penemuan.

"Saksi kebetulan sedang ada di lokasi dan sedang membersihkan area seputaran lokasi tersebut. Ada saksi lain juga sedang cari botol bekas di lokasi itu," kata Djoko Susanto.

Saat itu skasi terganggu dengan aroma busuk di sekitar lokasi dan saat diperiksa, ia menemukan mayat tergantung di sebuah pohon tepat di belakang mal tempat ia bekerja.

"Saksi langsung menghubungi petugas keamanan setempat dan diteruskan ke kami," imbuhnya.

Baca juga: Kakek di Bali Gantung Diri, Tinggalkan Surat dan Deposito Rp 60 Juta

Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi menyimpulkan bahwa korban meninggal dunia karena gantung diri.

Polisi memastikan tak ada tanda-tanda kekerasan atau bekas benda tumpul yg mengenai tubuh korban.

Joko juga menyebut jika korban sempat dilaporkan hilang oleh ibunya sejak sebulan lalu.

"Tidak ada tanda kekerasan. Korban juga sudah pernah dilaporkan hilang oleh ibu kandungnya ke Polsek Rungkut pada tanggal 6 Maret 2022 lalu," pungkas dia.

Baca juga: Tak Segera Check Out, WNA AS Ternyata Tewas Gantung Diri di Kamar Hotel di Bali

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.

Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Jasad Bocah SMP Ditemukan Tinggal Tulang di Belakang Mal di Surabaya, Sebulan Dilaporkan Hilang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

PKB dan Gerindra Jalin Koalisi Usung Sosok Kades pada Pilkada Jombang

Surabaya
2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

2 Bulan Belanja Masalah, AHY Mengaku Banyak Dapati Mafia Tanah

Surabaya
Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Korupsi Dana Desa Rp 360 Juta, Kades di Mojokerto Ditangkap Polisi

Surabaya
Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Pasutri di Lumajang Tewas Terseret Banjir Lahar Gunung Semeru

Surabaya
Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Surabaya
Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Surabaya
Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Surabaya
Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Surabaya
Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Surabaya
Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Surabaya
Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Surabaya
Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com