SURABAYA, KOMPAS.com - Petugas pemadam kebakaran merespons cepat kebakaran di Mal Tunjungan Plaza 5 Surabaya, Jawa Timur, Rabu (13/4/2022).
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kebakaran sekitar empat menit setelah menerima laporan warga melalui Command Center 112.
Baca juga: Tunjungan Plaza Terbakar, Sistem Pemadaman Kebakaran Dipertanyakan
"Sekitar empat menit petugas sudah berada di lokasi, dan api yang tadi ada beberapa lantai itu hanya butuh dalam waktu 18 menit sudah bisa dipadamkan," kata Eri Cahyadi di Surabaya, Rabu.
Eri mengucapkan terima kasih kepada warga yang pertama kali melaporkan kebakaran tersebut. Sehingga, penanganan kebakaran bisa cepat dilakukan.
Baca juga: Saat Eri Cahyadi Awasi Pemadaman Kebakaran Tunjungan Plaza, Ikut Masuk ke Dalam Gedung
"Saya matur nuwun betul responsnya warga yang segera menghubungi kami atas insiden ini. Sehingga sekarang dalam kondisi pembasahan, nah proses ini juga tidak boleh teledor. Harus benar-benar mati dan tidak ada pemantik yang bisa hidup lagi apinya," ucap dia.
Eri mengatakan, kebakaran diduga berasal dari salah satu restoran di lantai lima mal. Kemudian, api merembet hingga lantai 12.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.