Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi hingga Pemkot Terjun Cari Bocah yang Hilang 5 Hari, Ternyata...

Kompas.com - 28/03/2021, 06:19 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Seorang bocah berusia 7 tahun dikabarkan hilang sejak Selasa (23/3/2021).

Setelah sekitar lima hari, polisi dan jajaran Pemerintah Kota Surabaya yang ikut terjun dalam pencarian akhirnya mengetahui keberadaan bocah bernama Nesa Alana Karaisa atau Ara itu.

Kini, Ara kembali bisa kembali bertemu dengan orangtuanya, Sabtu (27/3/2021).

Baca juga: Hilang 5 Hari, Ara, Bocah 7 Tahun asal Surabaya Ditemukan di Pasuruan

Konflik keluarga, ditemukan di Pasuruan

Ilustrasi anakKOMPAS.com/NURWAHIDAH Ilustrasi anak
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Johnny Eddizon Isir mengemukakan, polisi mulanya mendapatkan informasi ada anak tujuh tahun yang tak diketahui keberadaannya.

Setelah dilakukan penyelidikan, rupanya persoalan itu berpangkal dari konflik keluarga.

Persoalan internal tersebut membuat dua orang kerabat yang dikenali oleh bocah itu membawanya pergi tanpa persetujuan ayah ibunya.

"Ada dua yang kita tangkap. Karena kita ketahui, meski ini hanya permasalahan keluarga, karena sudah membawa anak tanpa sepengetahuan dan persetujuan dari ayah bundanya," ujar dia.

Tanpa izin orangtua, dua orang kerabat membawa Ara hingga ke Pasuruan, Jawa Timur.

"Dari situ kemudian ada titik pijak proses penelusuran, sehingga kemudian diketahui adik Ara berada di salah satu wilayah Pasuruan, kemudian dibawa ke sini (Surabaya) dan dipertemukan pada ayah ibundanya," kata Kapolres.

Baca juga: Sederet Fakta Polisi Salah Gerebek Kamar Kolonel TNI, Pelanggaran Prosedur hingga Pastikan Tak Rusak Hubungan TNI-Polri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com