Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Idul Adha, Pemkab Larang Hewan Ternak Masuk ke Lumajang

Kompas.com - 28/05/2024, 13:23 WIB
Miftahul Huda,
Farid Assifa

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, melarang hewan ternak berupa sapi, kambing, dan domba masuk ke Lumajang menjelang Hari Raya Idul Adha.

Penjabat (Pj) Bupati Lumajang Indah Wahyuni mengatakan, larangan tersebut lantaran jumlah populasi hewan ternak yang ada saat ini sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan di Lumajang.

"Sesuai surat edaran yang telah kita keluarkan, tidak boleh ada hewan ternak dari luar Lumajang yang masuk ke Lumajang," kata Indah di Lumajang, Selasa (28/5/2024).

Baca juga: Guru MI di Lumajang Deklarasi Maju Pilkada 2024, Didukung 30 Pesantren

Indah menjelaskan, pelarangan tersebut juga sebagai upaya pemerintah menjamin hewan ternak yang akan digunakan kurban nanti bebas dari penyakit.

Selain itu, dengan membeli ternak lokal bisa membantu mengangkat ekonomi para peternak asli Lumajang.

"Kita ingin pastikan kesehatan hewan sebelum kurban nanti sehingga dengan tidak adanya hewan ternak yang masuk ini lebih mudah mengontrol," jelasnya.

Lebih lanjut, Indah juga sudah menugaskan petugas kesehatan hewan untuk memastikan hewan ternak yang keluar dari pasar hewan di Lumajang dalam kondisi sehat.

"Jadi sebelum kurban itu, hewan ternaknya harus memiliki surat keterangan sehat dari dokter hewan kami," lanjutnya.

Perihal, naiknya harga kambing dan sapi mendekati Hari Raya Idul Adha, Indah menyebut hal tersebut wajar dan merupakan mekanisme pasar yang biasa terjadi.

Baca juga: Sengketa Tanah Pemkab Lumajang dan Warga, BPN Menduga Sertifikat Pemkab Palsu

Pihaknya, tidak bisa melakukan intervensi untuk menekan harga. Namun, tugas pemerintah, kata Yuyun, menjamin kualitas hewan ternak dan kesehatannya sebelum dijadikan hewan kurban.

"Kalau harga naik kan wajar namanya juga permintaan tinggi jadi harga ikut tinggi, hanya saja kami ingin memastikan kesehatannya," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Surabaya
3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

Surabaya
PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

Surabaya
Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Surabaya
Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Surabaya
Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Surabaya
Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Surabaya
Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Surabaya
Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Surabaya
3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

Surabaya
Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Surabaya
Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Surabaya
Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Surabaya
Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Surabaya
Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com