Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Remaja 17 Tahun di Blitar Buang Bayi yang Baru Dilahirkan di Pekarangan Rumahnya Sendiri Saat Dini Hari

Kompas.com - 21/01/2024, 11:33 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Warga Desa Kauman, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar, Jawa Timur dihebohkan dengan penemuan bayi perempuan yang tergeletak di pekarangan rumah warga pada Jumat (19/1/2024) dini hari.

Saat ditemukan pertama kali, tubuh bayi perempuan yang masih hidup itu terlihat berlumuran darah.

Bayi perempuan ditemukan oleh Siti Qomariyah, warga setempat. Sekitar pukul 02.00 WIB, Siti yang berada di rumah mendengar suara tangisan bayi dari luar.

Ia pun keluar rumah untuk mencari asal suara tangisan bayi dan menemukannya tergeletak dalam kondisi telanjang di pekarangan.

Baca juga: Bayi Perempuan di Blitar Ditemukan di Pekarangan Warga

Mengetahui hal itu, Siti langsung memanggil warga yang berada di dekat lokasi.

"Kemudian warga berinisiatif untuk menaruh bayi perempuan tersebut di dalam kardus dan dibalut kain agar bayi tersebut tidak kedinginan," ujar Kasi Humas Polres Blitar Kota, Iptu Samsul Anwar.

Warga kemudian membuat laporan ke Polsek Srengat Blitar dan petugas pun membawa bayi tersebut ke puskesmas.

"Sekarang, kasus tersebut masih proses penyelidikan Polsek Srengat," katanya.

Penemuan bayi di wilayah hukum Polres Blitar Kota bukan kali pertama.

Pada malam Tahun Baru 2024 lalu, bayi perempuan juga ditemukan di pekarangan warga Desa Maliran, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar.

Sampai sekarang, polisi juga belum menemukan orang tua yang diduga membuang bayi di pekarangan warga itu.

Baca juga: Polisi Temukan Ibu yang Biarkan Bayinya Kedinginan di Pekarangan Rumah

Sang ibu yang berusia 17 tahun adalah anak pemilik rumah

Dari hasil penyelidikan, polisi berhasil menemukan ibu dari bayi yang dibuang di Desa Srengat.

Kepala Seksi Humas Polres Blitar Kota Iptu Samsul Anwar menyebut ibu bayi tersebut masih berusia 17 tahun berinisial NF.

Ia mengatakan NF adalah anak dari pemilik pekarangan yang menjadi lokasi pembuangan bayi.

“Dan ternyata NF adalah anak dari pemilik pekarangan di mana bayi itu pertama kali ditemukan,” tambahnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Surabaya
1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Surabaya
Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Surabaya
14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

Surabaya
Kronologi Bus Sugeng Rahayu Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Kronologi Bus Sugeng Rahayu Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Surabaya
Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Surabaya
Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Surabaya
Video Viral 2 Mahasiswa Bermesraan di Gedung Kampus, UINSA Surabaya Lakukan Investigasi

Video Viral 2 Mahasiswa Bermesraan di Gedung Kampus, UINSA Surabaya Lakukan Investigasi

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi Daftar Bacabup ke PKB

Mantan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi Daftar Bacabup ke PKB

Surabaya
Tangis Tukang Becak Asal Ponorogo Naik Haji Tahun Ini, Bermula dari Mimpi dan Nabung Rp 3.000

Tangis Tukang Becak Asal Ponorogo Naik Haji Tahun Ini, Bermula dari Mimpi dan Nabung Rp 3.000

Surabaya
2 ASN Tulungagung Pesta Narkoba di Surabaya karena Penat Kerja

2 ASN Tulungagung Pesta Narkoba di Surabaya karena Penat Kerja

Surabaya
Bus Sugeng Rahayu Oleng dan Terguling di Hutan Ngawi, Sopir Bus Mengaku Ada Truk Mepet Bus Saat Salip

Bus Sugeng Rahayu Oleng dan Terguling di Hutan Ngawi, Sopir Bus Mengaku Ada Truk Mepet Bus Saat Salip

Surabaya
Dipancing Urusan Keimigrasian, WN Bangladesh DPO Kasus Perdagangan Orang Ditangkap

Dipancing Urusan Keimigrasian, WN Bangladesh DPO Kasus Perdagangan Orang Ditangkap

Surabaya
Honda Civic Berkecepatan Tinggi Tabrak Rumah di Kota Batu, Pengemudi Perempuan Tewas

Honda Civic Berkecepatan Tinggi Tabrak Rumah di Kota Batu, Pengemudi Perempuan Tewas

Surabaya
Pakar Unair Kritik RUU Penyiaran

Pakar Unair Kritik RUU Penyiaran

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com