Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eddy Rumpoko Akan Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kota Batu

Kompas.com - 30/11/2023, 10:58 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BATU, KOMPAS.com - Mantan Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko, meninggal dunia pada hari ini, Kamis (30/11/2023) sekitar pukul 05.30 WIB, di Rumah Sakit dr Kariadi Semarang, Jawa Tengah. Kabar tersebut berembus di pesan berantai berbagai grup WhatsApp.

Kepala Dinas Sosial Kota Batu, Ririk Mashuri membenarkan informasi tersebut. Dia menyampaikan bahwa almarhum akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Batu.

Rencana pemakaman masih menunggu jenazah yang sedang dalam perjalanan dari Semarang menuju Kota Batu. Nantinya, jenazah akan disemayamkan terlebih dahulu di rumah duka yang beralamat di Jalan Trunojoyo, Kota Batu.

"Saat ini sedang persiapan untuk pemakaman di TMP, dari tim Tagana Kota Batu penggali kubur, berproses penggalian kuburnya," kata Ririk pada Kamis.

Baca juga: Mantan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko Meninggal Dunia

Ririk menjelaskan, rencana pemakaman di TMP Kota Batu telah berkoordinasi dengan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Batu. Nantinya, persetujuan permohonan pemakaman almarhum oleh Pj Wali Kota Batu.

"LVRI ini menyarankan dan membuat surat permohonan kepada wali kota melalui Bapak Sekda untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan," katanya.

Baca juga: Eks Wali Kota Batu Eddy Rumpoko Meninggal Dunia di Rumah Sakit Semarang

Pertimbangan almarhum dimakamkan di TMP Kota Batu karena dinilai telah berjasa kepada LVRI Kota Batu.

"Pertimbangan LVRI beliau juga berjasa, beliau juga memperhatikan LVRI, mulai dari perhatian kepada penambahan biaya hidup, perumahan, mobil operasional untuk melakukan cek kesehatan, aktivitas LVRI, sampai dengan insentif yang diberikan kepada LVRI," katanya.

Sebagai informasi, Eddy Rumpoko merupakan anak dari pasangan Brigjen TNI (Purn) Sugiyono dan Egnie Rumambe Sugiyono. Almarhum meninggalkan dua anak, yakni Dinasty Rumpoko dan Ganis Rumpoko.

Almarhum merupakan mantan Wali Kota Batu selama dua periode, yaitu dari tahun 2007-2017. Pada periode pertama yakni 2007-2012, almarhum bersama Wakil Wali Kota Batu, Budiono. Pada periode kedua tahun 2012-2017, almarhum maju kembali berpasangan dengan Punjul Santoso.

Pada periode kedua menjabat, almarhum tersandung kasus suap pada September 2017 dan dijatuhi hukuman 5,5 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

Surabaya
Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Surabaya
Tabur Bunga di Makam Marsinah, 'Pahlawan Buruh' Asal Nganjuk

Tabur Bunga di Makam Marsinah, "Pahlawan Buruh" Asal Nganjuk

Surabaya
Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Surabaya
Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Surabaya
Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Surabaya
Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi 'May Day'

Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi "May Day"

Surabaya
Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Surabaya
Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Surabaya
Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Surabaya
Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com