Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

626 Peserta Seleksi CASN 2023 Tak Hadir Ujian SKD di Malang

Kompas.com - 13/11/2023, 20:34 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Sebanyak 626 peserta seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) tidak menghadiri ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang berlangsung di Gedung Islamic Center Malang, Kota Malang, Jawa Timur.

Data itu terhitung sejak Kamis (9/11/2023) hingga hari ini, Senin (13/11/2023).

Koordinator Panitia Ujian SKD CASN 2023 Kanreg II BKN Surabaya, Sri Hartini mengatakan, tidak mengetahui secara pasti alasan peserta absen dalam ujian tersebut.

"Mereka tidak hadir kita juga tidak tahu, mungkin kejauhan atau seperti apa kurang tahu juga peserta, atau mungkin dia sudah dapat pekerjaan yang lain sehingga tidak bisa mengikuti seleksi ini, kurang tahu juga," katanya, Senin.

Baca juga: BKN Pastikan Tidak Ada Keterangan Tanggal dan Sesi di Kartu Ujian CASN 2023

Meski begitu, Sri Hartini menilai, jumlah ketidakhadiran itu masih menunjukkan bahwa antusias peserta ujian cukup baik.

"Yang pasti kalau lihat dari peminatan peserta yang hadir cukup banyak 90 persen lah lumayan banyak, tapi tetap aja ada ya yang tidak hadir pasti ada," kata Sri.

Baca juga: Pada Seleksi CASN 2023, ITB Buka 99 Formasi

Menurut Sri, peserta ujian SKD di Malang tidak berasal dari Jawa Timur saja. Sebelum ujian, peserta seleksi CPNS dan PPPK secara umum bebas memilih titik lokasi ujian yang disediakan oleh BKN.

"Misal peserta di Trenggalek memilih ujian di Malang juga bisa, milih lokasi di Solo enggak masalah, jadi pilihan peserta," katanya.

Selain itu, panitia juga menyediakan tim medis dari Dinas Kesehatan Kota Malang untuk berjaga-jaga apabila terdapat peserta ujian yang sakit.

"Tim medis selalu siap sedia sebelum jam registrasi dimulai pada pagi hari setengah 7 sampai selesai selalu mendampingi, dan sejauh ini tidak ada indikasi peserta yang kasus masalah sakit dan lainnya," katanya.

Sebagai informasi, pelaksanaan ujian SKD oleh Kantor Regional II BKN Surabaya di Gedung Islamic Center berlangsung sejak Kamis (9/11/2023) hingga Kamis (30/11/2023) mendatang.

Pada Kamis (9/11/2023) hingga Selasa (14/11/2023), untuk para peserta seleksi CPNS. Kemudian, pada Rabu (15/11/2023) hingga Kamis (30/11/2023), untuk para peserta seleksi PPPK.

Setiap harinya ada 3 - 4 sesi ujian yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Kemudian, total peserta yang dijadwalkan ujian dari Kamis (9/11/2023) hingga Kamis (30/11/2023) sebanyak 22.054 orang. Mereka terdiri dari 8.944 peserta seleksi CPNS, dan 13.110 peserta seleksi PPPK.

Kantor Regional II BKN Surabaya menyelenggarakan ujian SKD di Gedung Islamic Center bekerja sama dengan Pemkot Malang. Petugas dari BKPSDM Kota Malang menjadi tim pendamping seperti membantu pemberian pin peserta, penitipan barang dan lainnya.

Kemudian, petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang membantu kelancaran arus lalu lintas dan parkir kendaraan. Petugas dari Satpol PP membantu pengamanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PKB Usung Seorang Kades Maju di Pilkada Jombang

PKB Usung Seorang Kades Maju di Pilkada Jombang

Surabaya
Tabrakan Mobil Boks Vs Truk Trailer di Gresik, 2 Luka dan Jalur Pantura Sempat Macet

Tabrakan Mobil Boks Vs Truk Trailer di Gresik, 2 Luka dan Jalur Pantura Sempat Macet

Surabaya
Cerita Pencari Rumput Asal Lamongan Naik Haji: Yang Uangnya Miliaran Belum Tentu Berangkat kalau Allah Tak Menghendaki

Cerita Pencari Rumput Asal Lamongan Naik Haji: Yang Uangnya Miliaran Belum Tentu Berangkat kalau Allah Tak Menghendaki

Surabaya
Suami Kecanduan Judi Online, 179 Wanita di Bojonegoro Gugat Cerai

Suami Kecanduan Judi Online, 179 Wanita di Bojonegoro Gugat Cerai

Surabaya
Cak Thoriq Resmi Diusung PKB Jadi Bacabup Lumajang

Cak Thoriq Resmi Diusung PKB Jadi Bacabup Lumajang

Surabaya
Rumah Korban Fortuner Terjun ke Jurang di Bromo Sempat Didatangi Orang

Rumah Korban Fortuner Terjun ke Jurang di Bromo Sempat Didatangi Orang

Surabaya
Eks Kepala Bea Cukai DIY Disebut Terima Gratifikasi Total Rp 23 Miliar Termasuk Rp 100 Juta dari Suami Maia Estianty

Eks Kepala Bea Cukai DIY Disebut Terima Gratifikasi Total Rp 23 Miliar Termasuk Rp 100 Juta dari Suami Maia Estianty

Surabaya
Bank BPRS Bhakti Sumekar Milik Pemkab Sumenep Merugi, Satu Cabang Resmi Tutup

Bank BPRS Bhakti Sumekar Milik Pemkab Sumenep Merugi, Satu Cabang Resmi Tutup

Surabaya
Korban Prostitusi Anak di Surabaya Mengaku Dianiaya Muncikari

Korban Prostitusi Anak di Surabaya Mengaku Dianiaya Muncikari

Surabaya
Kasus Balon Udara Meledak di Ponorogo, Polisi Tangkap 15 Terduga Pelaku

Kasus Balon Udara Meledak di Ponorogo, Polisi Tangkap 15 Terduga Pelaku

Surabaya
Mentan RI Target Bangkalan Sumbang 40.000 Ton Beras dalam Setahun

Mentan RI Target Bangkalan Sumbang 40.000 Ton Beras dalam Setahun

Surabaya
Suami Korban Selamat Kecelakaan Maut di Bromo Sebut Lokasi Kejadian Tidak Asing Dilalui Keluarganya

Suami Korban Selamat Kecelakaan Maut di Bromo Sebut Lokasi Kejadian Tidak Asing Dilalui Keluarganya

Surabaya
Fakta Baru Kecelakaan Toyota Fortuner di Jalur Bromo

Fakta Baru Kecelakaan Toyota Fortuner di Jalur Bromo

Surabaya
Perjuangan Bocah di Kediri Rawat Ayah Ibunya yang Stroke, Terpaksa Berhenti Sekolah

Perjuangan Bocah di Kediri Rawat Ayah Ibunya yang Stroke, Terpaksa Berhenti Sekolah

Surabaya
Polisi Tangkap Pelaku Penipuan Berkedok Lolos Tes CPNS, Korban Rugi Rp 100 Juta

Polisi Tangkap Pelaku Penipuan Berkedok Lolos Tes CPNS, Korban Rugi Rp 100 Juta

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com