Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

THR untuk 2.930 ASN Madiun Sebesar Rp 15,6 Miliar Cair Besok

Kompas.com - 13/04/2023, 14:41 WIB
Muhlis Al Alawi,
Krisiandi

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Wali Kota Madiun Maidi menyatakan tunjangan hari raya (THR) bagi 2.930 aparatur sipil negara (ASN) akan dicairkan Jumat (14/4/2023) besok.

Ia meminta ASN untuk melarisi dagangan UMKM dengan uang THR agar roda ekonomi kota pecel itu makin tumbuh menjelang Lebaran.

“THR ASN rencana besok sudah cair. Untuk itu ASN harus belanja di UMKM agar uangnya bisa berputar di dalam Kota Madiun. Jangan belanja di luar kota,” ujar Maidi kepada Kompas.com, Kamis (13/4/2023).

Maidi menuturkan THR ASN dicairkan sejak awal agar pemanfaatannya tidak boros.

Mantan sekda Kota Madiun itu mengkhawatirkan bila THR diberikan di awal bulan akan dihabiskan untuk persiapan Lebaran.

Baca juga: Menyoal Surat BNN Tasikmalaya yang Minta THR ke PO Bus Budiman, Diklaim untuk Bantuan 28 Lebaran Anggotanya

Padahal setelah Lebaran, banyak kebutuhan lain yang harus dicukupi seperti biaya anak sekolah.

Tak hanya itu, Maidi pun mengkhawatirkan THR akan banyak digunakan untuk mengonsumsi makanan berlebihan.

Hal itu akan berdampak pada gangguan kesehatan sehingga tingkat hunian rumah sakit meningkat tajam.

“Tadi di rumah sakit tingkat hunian naik 96 persen karena orang kaget duitnya banyak kemudian makan tidak kontrol lalu sakit. Sehingga jumlah pasien penyakit dalam di rumah sakit naik 96 persen,” tutur Maidi.

Baca juga: Kepalanya Minta THR ke Pengusaha, Anggota BNN Tasikmalaya: Kami Rasakan Pandangan Negatif dari Masyarakat

Sementara itu Sekretaris Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kota Madiun, Sidik Muktiaji menyatakan selain ASN, THR lebaran juga diberikan kepada wali kota, wakil wali kota dan 30 anggota DPRD Kota Madiun. Total anggaran untuk pembayaran THR tahun sekitar Rp 15,6 milyar.

“Sekitar Rp 15,6 milyar (anggaran THR). Itu untuk Walikota, Wakil Wali Kota, DPRD dan 2.930 ASN,” kata Sidik.

Ia mengatakan THR yang diterima masing-masing ASN bisa jadi berbeda. Hal itu sesuai dengan gaji, golongan, jabatan dan masa kerjanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Surabaya
Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Surabaya
Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Surabaya
Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Surabaya
Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Surabaya
Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Surabaya
Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Surabaya
1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Surabaya
Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Surabaya
14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

Surabaya
Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Surabaya
Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com