Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masa Jabatan Dewanti-Punjul Berakhir, Sekda Zadim Efisiensi Ditunjuk sebagai Plh Wali Kota Batu

Kompas.com - 27/12/2022, 09:36 WIB
Achmad Faizal,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Sekretaris Daerah Kota Batu, Jawa Timur, Zadim Efisiensi ditunjuk sebagai Pelaksana Harian (Plh) wali kota Batu per Selasa (27/12/2022).

Penunjukan Zadim Efisiensi menyusul berakhirnya masa jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso.

Surat Keputusan Penunjukan Plh Kota Batu diserahkan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin (26/12/2022) malam.

Baca juga: Lomba Dekorasi Pohon di Kota Batu Dikecam Aktivis Lingkungan, Begini Jawaban Wali Kota

Menurut Khofifah, Zadim akan bertugas sebagai Plh wali kota Batu sampai turunnya SK Penjabat (Pj) wali kota Batu dari Kementerian Dalam Negeri (Kememdagri).

Dia berpesan kepada Zadim untuk mengawal keamanan dan kenyamanan wisatawan di Kota Batu pada masa liburan akhir tahun.

Baca juga: Tanggul Ambrol, Warga di Kota Batu Harus Swadaya Puluhan Juta untuk Sewa Alat Berat

"Kota Batu biasanya menjadi destinasi wisata warga Jatim pada liburan akhir tahun. Semoga kita semua bisa mengawal ini agar wisatawan terlayani dengan baik," jelasnya.

Sementara itu, ada 6 nama kandidat yang diusulkan untuk menjadi Pj wali kota Batu. 3 nama diusulkan oleh Gubernur Jatim, dan 3 nama lainnya diusulkan oleh DPRD Kota Batu.

Tiga nama calon Pj yang diusulkan DPRD Kota Batu adalah Hudiyono (Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Jatim) Zadim Efisiensi (Sekda Kota Batu) dan Wahyu Hidayat (Sekda Kabupaten Malang).

Sementara 3 nama yang diusulkan Gubernur Jatim yakni Aries Agung Paewai (Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Jatim), Pulung Chausar (Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jatim) dan Indyah Aryani (Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jatim).

Plt Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Jatim, Jempin Marbun mengatakan, keputusan nama calon Pj Kota Batu ada di tangan Mendagri.

"Kita menunggu dari Mendagri, karena dari Mendagri yang memiliki kewenangan memilih. Baik dari Pemprov Jatim dan DPRD Kota Batu sudah mengusulkan ke Mendagri," katanya.

Pj wali kota Batu, kata dia, akan bertugas lebih dari setahun hingga Pilkada serentak pada 2024 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Saksi Ungkap Kecelakaan Rombongan Harley-Davidson di Probolinggo, Moge Saling Bersenggolan

Saksi Ungkap Kecelakaan Rombongan Harley-Davidson di Probolinggo, Moge Saling Bersenggolan

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tewas dalam Tawuran di Surabaya Sudah Kembali, Handphone Belum Ditemukan

Sepeda Motor Korban Tewas dalam Tawuran di Surabaya Sudah Kembali, Handphone Belum Ditemukan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah Saya Tidak Rida

Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah Saya Tidak Rida

Surabaya
Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Surabaya
Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Surabaya
Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Surabaya
Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com