Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puncak Arus Mudik di Bandara Juanda Diprediksi H-2 Lebaran

Kompas.com - 27/04/2022, 05:35 WIB
Achmad Faizal,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Puncak arus mudik di Bandara Internasional Juanda Surabaya, Jawa Timur diprediksi terjadi pada H-2 lebaran atau pada Sabtu (30/4/2022).

Saat itu diprediksi akan ada 37.000 penumpang pesawat yang naik maupun turun di Bandara Internasional Juanda Surabaya.

Sementara untuk arus balik diprediksi pada H+4 lebaran atau 7 Mei mendatang dengan perkiraan 39.000 penumpang. 

Baca juga: Harga Tiket dan Jadwal Bus dari Surabaya ke Probolinggo Mendekati Mudik 2022

"Pada hari biasa, rata-rata jumlah penumpang per hari mencapai 22.000. Artinya diprediksi akan ada peningkatan penumpang mencapai 70 persen," kata General Manager Bandara Juanda, Sisyani Jaffar melalui keterangan resminya, Selasa (26/4/2022).

Menurut Sisyani, jumlah rata-rata penumpang harian di Bandara Juanda mulai menunjukkan peningkatan sejak minggu ketiga April.

"Secara umum memang di awal Ramadhan trafik cenderung turun, terlihat mulai meningkat memasuki minggu ketiga dan kemungkinan masih akan tumbuh hingga mendekati hari H libur lebaran," jelasnya.

Pada pekan pertama hingga kedua, rata-rata penumpang harian adalah sejumlah 21.000. Kemudian pada pekan ketiga rata-rata 23.000, dan saat ini di pekan keempat yang sudah berjalan empat hari, rata-rata penumpang harian lebih dari 27.000.

Baca juga: Mudik Lebaran, Reservasi Kamar Hotel di Kota Batu Meningkat 30 persen

Persiapan bandara

Bandara Internasional Juanda Surabaya telah melakukan serangkaian kesiapan menyambut angkutan Lebaran dari sisi keamanan hingga penambahan jam operasional.

Ada penyesuaian jam operasional bandara menjadi pukul 05.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB dari sebelumnya pukul 05.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB.

Selain itu juga menambah Notice of Airport Capacity (NAC) yakni kemampuan kapasitas bandara melayani penerbangan per jamnya menjadi 30 pergerakan pesawat per jam dari sebelumnya 26 pergerakan per jam.

Dari aspek keamanan, pihak bandara memberlakukan pemeriksaan keamanan secara terpusat atau Centralized Screening Check Point yang bertujuan agar pengawasan pemeriksaan keamanan dapat lebih optimal. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Surabaya
Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Surabaya
Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Surabaya
Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga 'Powerbank'

Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga "Powerbank"

Surabaya
Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Surabaya
Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Memaksa Minta Donasi untuk Palestina, 2 WNA Diamankan Imigrasi

Surabaya
Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Balon Udara Jatuh dan Meledak di Pacitan, Ketua RT: Suara Terdengar sampai 1 Km

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com