Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Melonjak, Semua Sekolah di Kota Malang Beralih ke Pembelajaran Daring

Kompas.com - 11/02/2022, 15:27 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Malang, Jawa Timur, kembali menerapkan sistem pembelajaran daring setelah sebelumnya sempat diberlakukan pembelaran tatap muka (PTM) 50 persen dan 100 persen. Hal ini menyusul lonjakan kasus Covid-19 di daerah itu.

Rencananya, semua sekolah, mulai tingkat TK, SD, SMP hingga SMA akan beralih ke sistem pembelajaran daring pada Senin (14/2/2022) pekan depan.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr Husnul Muarif mengatakan, dasar pengambilan kebijakan itu yakni Surat Edaran (SE) Mendikbud Ristek nomor 2 tahun 2022 tentang panduan penyelenggaraan pembelajaran di masa pandemi Covid-19.

"Di dalam aturan itu PTM tidak wajib, kalau di sebelumnya pada SKB 4 menteri kan wajib, mengingat juga kasus Covid-19 di Kota Malang juga meningkat," kata Husnul saat ditemui di Kota Malang, Jumat (11/2/2022).

Baca juga: Warga Siluman di Kota Malang Sumbang Lonjakan Kasus Covid-19

Husnul menyadari bahwa peralihan dari pembelajaran tatap muka ke sistem daring itu akan berpengaruh terhadap kualitas pembelajaran. Karena itu, pihaknya akan melakukan analisa bersama Dinas Pendidikan setempat.

"Tentu akan berpengaruh pada kualitas pendidikan, tapi nanti kami berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan langkah baiknya seperti apa begitu," ujarnya.

Nantinya, Pemkot Malang juga akan memberikan surat edaran kepada lembaga pendidikan mulai dari tingkat TK, SD, SMP dan SMA, bahkan ke perguruan tinggi terkait kebijakan itu.

"Nanti itu kita sampaikan ke lembaga pendidikan yang ada di sini, baik yang di bawah naungan Dikbud Kota Malang, Kacabdin (Pemprov Jatim) hingga perguruan tinggi," katanya.

Baca juga: Sekolah di Kota Malang Kembali Terapkan Belajar Daring, Sutiaji: Kita Cooling Down Dulu...

Husnul mengatakan, sampai sejauh ini sudah ada sejumlah guru dan siswa yang terpapar Covid-19 selama PTM. Namun, Husnul tidak menyebutkan jumlah guru dan siswa yang terinfeksi Covid-19 itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Luncurkan Ansor Go Green, Gus Addin Jauharuddin: 'Hablum Minal Alam'

Luncurkan Ansor Go Green, Gus Addin Jauharuddin: "Hablum Minal Alam"

Surabaya
Perjuangan Mbah Tono, Pemulung di Ponorogo yang Berangkat Haji Setelah 26 Tahun Menabung

Perjuangan Mbah Tono, Pemulung di Ponorogo yang Berangkat Haji Setelah 26 Tahun Menabung

Surabaya
Truk Elpiji Tabrak Sepeda Motor, Satu Keluarga Asal Ngawi Tewas di Lokasi

Truk Elpiji Tabrak Sepeda Motor, Satu Keluarga Asal Ngawi Tewas di Lokasi

Surabaya
Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Surabaya
Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Surabaya
Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Surabaya
Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Surabaya
PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com