Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 TPS di Surabaya Gelar PSU Hari ini, Tak Ada Honor Tambahan untuk KPPS

Kompas.com - 24/02/2024, 06:27 WIB
Andhi Dwi Setiawan,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Sebanyak 10 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Surabaya, menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU), Sabtu (24/2/2024). Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) dipastikan tak mendapat upah tambahan.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya, Nur Syamsi mengatakan, para KPPS tidak mendapatkan upah tambahan karena mereka terhitung bekerja sejak, Kamis (25/1/2024) hingga Minggu (25/2/2024).

Baca juga: Total TPS yang Menggelar PSU di Yogyakarta Bertambah, Kapan Dilaksanakan?

“Tidak ada proses pergantian, tidak ada proses penambahan (honor). Masa kerjanya kan satu bulan, berlaku selama satu bulan kerjanya,” katanya saat dihubungi melalui telepon, Jumat (23/2/2024).

Syamsi mengungkapkan telah membuat surat izin kerja bagi KPPS yang bertugas. Sebab, beberapa di antara mereka masih harus bekerja di akhir pekan.

“Soal izin kerja kami sudah koordinasi dan sudah disampaikan dalam bentuk surat, mudah-mudahan dapat izin kerja," kata Syamsi,

Pihaknya juga sudah menyiapkan semua persyaratan yang berkaitan dengan pelaksanaan PSU tersebut. Salah satunya distribusi logistik pemilu ke TPS yang menggelar PSU. 

“Kami sudah koordinasi dengan Polrestabes, Polres Tanjung Perak, koordinasi realtime pengamanan besok di TPS yang melangsungkan PSU,” jelasnya.

Sedangkan, para pemilih yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) juga sudah mendapatkan pemberitahuan terkait pencoblosan, menggunakan surat formulir C, pada Senin (19/2/2024).

Diketahui, sebanyak 10 TPS berpotensi menggelar PSU tersebut, yakni di TPS 10 Kelurahan Asemrowo, Kecamatan Asemrowo.

Kemudian, Kecamatan Tandes ada empat tempat, yakni TPS 02 dan TPS 54 di Kelurahan Manukan Kulon. Lalu, TPS 12 di Kelurahan Banjarsugihan, dan TPS di Kelurahan Balongsari.

Berikutnya, Kelurahan Dukuh Pakis, Kecamatan Dukuh Pakis, tercatat ada tiga lokasi berpontesi menggelar PSU, masing-masing di TPS 2, TPS 35, dan TPS 15.

Terakhir, dua tempat lainya yang berkemungkinan menggelar PSU terletak di Kecamatan Gayungan, yakni di TPS 2 Kelurahan Ketintang dan TPS 21 Kelurahan Menanggal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Promosikan Judi Online, Selebgram Tulungagung Ditangkap Polisi

Surabaya
Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Surabaya
Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Surabaya
Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Surabaya
34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

Surabaya
Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Surabaya
Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Surabaya
Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Surabaya
Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Surabaya
Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Surabaya
Kronologi Tabrakan 2 'Speedboat' di Telaga Sarangan

Kronologi Tabrakan 2 "Speedboat" di Telaga Sarangan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com