Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelantikan Bareng Acara Resepsi Pernikahan, Petugas KPPS di Banyuwangi Kenakan Busana Pengantin

Kompas.com - 25/01/2024, 14:24 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemandangan menarik terlihat saat pelantikan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (25/1/2024).

Tak seperti yang lain memakai seragam hitam putih, petugas KPPS perempuan yang diketahui bernama Lis Watiningsih asal Desa Kluncing, Kecamatan Licin itu, mengenakan seragam tidak biasa.

Wanita 24 tahun ini memakai busana pengantin tradisional lengkap khas suku osing motif 'Mupus Braen' saat pengambilan sumpah jabatan petugas KPPS di Balai Desa Kluncing.

Baca juga: Petugas KPPS Cianjur Dilantik Hari Ini, Berapa Besar Gajinya?

Bukan tanpa alasan Lis berpenampilan demikian. Ia memakai busana pengantin tradisional tersebut karena pada saat pelantikan KPPS, bertepatan dengan acara resepsi pernikahannya.

"Iya, hari ini saya menikah. Ada resepsi pernikahan. Kalau akadnya sudah beberapa hari yang lalu," kata Lis Watiningsih, Kamis (25/1/2024).

Lis datang untuk mengambil sumpah jabatan ke Balai Desa Kluncing. Ia diantar suaminya bernama Shobirin, yang sama-sama memakai pakaian adat tradisional.

"Saya ke sini tadi diantar suami," ungkap Lis.

Menurut Lis, kedatangannya ke tempat pelantikan tersebut sebagai bagian dari komitmen dan tanggung jawab dirinya untuk menyukseskan Pemilu 2024.

"Meskipun pakai baju pengantin tetap hadir karena ini tugas dan tanggung jawab kami," ujar Lis.

Baca juga: Ketua PPK dan 2 Anggota PPS di Sampang Dinonaktifkan gara-gara Rekrut KPPS Siluman

Ketua PPS Desa Kluncing Haidori mengapresiasi komitmen dan tanggung jawab Lis Watiningsih yang sudah hadir dalam acara pelantikan tersebut.

"Di saat resepsi pernikahannya, Mbak Lis Watiningsih tetap hadir dalam pelantikan KPPS. Kami sangat mengapresiasi," kata Haidori.

Meski harus membagi waktu, namun semangat dan dedikasi yang ditunjukkan Lis untuk menyukseskan pesta demokrasi 2024, perlu dicontoh.

"Kami salut, semangatnya luar biasa," ujar Haidori.

Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi melantik sebanyak 35.945 anggota petugas KPPS pada Kamis (25/1/2024).

Pelantikan itu dilakukan secara serentak pada 217 Sekretariat PPS (Panitia Pemungutan Suara) Desa/Kelurahan se-Banyuwangi.

Baca juga: Ketua dan 6 Anggota KPPS Kota Blitar Serentak Mengundurkan Diri

Para petugas KPPS itu dilantik dengan mengucapkan sumpah dan janji oleh Ketua PPS atas nama Ketua KPU Kabupaten Banyuwangi.

Menariknya, dalam acara pelantikan tersebut, juga dilakukan penanaman pohon sebanyak 35.945 yang ditanam di wilayah desa masing-masing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film 'Guru Tugas', Sutradara dan Pemain

Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film "Guru Tugas", Sutradara dan Pemain

Surabaya
Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Surabaya
Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Surabaya
4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com