Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KA Pandalungan Anjlok, Tim Penolong dari 3 Kota Didatangkan untuk Percepat Evakuasi

Kompas.com - 14/01/2024, 15:15 WIB
Andhi Dwi Setiawan,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) hingga sekarang masih melakukan proses evakuasi KA Pandalungan, yang anjlok di sekitar emplasemen Stasiun Tanggulangin, Sidoarjo, Minggu (14/1/2024), pagi.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, tampak puluhan petugas PT KAI tengah berada di lokasi anjloknya kereta. Sedangkan, lokomotif KA Pandalungan juga masih telihat miring terlepas dari relnya.

Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif mengatakan, pihaknya mendatangkan sejumlah tim penolong untuk mengevakuasi kereta yang anjlok, sejak pukul 07.57 WIB tersebut.

Baca juga: KA Pandalungan Anjlok, Ini Perjalanan Kereta Api yang Terdampak

"Mulai tadi sejak kejadian anjlok kami berupaya untuk mempercepat evakuasi lokomotif KA Pandalungan yang anjlok," kata Luqman, ketika ditemui di Stasiun Tanggulangin, Sidoarjo.

Luqman mengungkapkan, sejumlah tim penolong tersebut didatangkan dari, Surabaya, Malang, Solo. Hal tersebut bertujuan untuk mempercepat proses evakuasi.

"Berbagai upaya kami kerahkan untuk mempercepat evakuasi, di antaranya kami mendatangkan tim penolong dari Stasiun Sidotopo dari Depo Sidotopo, Depon Sarana Pasar Turi dan juga dari Malang," jelasnya.

"Untuk mengevakuasi kereta yang anjlokc sekarang perjalanan juga krem dari Solo. Ini kami percepat perjalanannya untuk mengevakuasi lokomotif KA Pandalungan," tambah Luqman.

Personel yang bertugas masih belum bisa memastikan berapa lama proses evakuasi lokomotif KA Pandalungan akan selesai. 

"Kami berusaha secepatnya dan semaksimal mungkin yang bisa kami lakukan untuk mempercepat proses evakuasi tersebut," ucapnya.

Luqman berharap, petugas bisa dengan cepat menyelesaikan proses evakuasi kereta tersebut. Supaya rel kereta yang terdampak dapat kembali beroperasi seperti sebelumnya.

"Kami minta doa juga kepada masyarakat, segala proses evakuasi dan juga normalisasi jalur kereta api yang rusak akibat kejadian itu bisa secepatnya berakhir atau selesai," ujarnya.

Baca juga: KA Sritanjung Banyuwangi-Yogyakarta Memutar Imbas Anjloknya KA Pandalungan

Diberitakan sebelumnya, Kereta Api Pandalungan relasi Gambir-Surabaya-Jember anjlok di Emplasemen Stasiun Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (14/1/2024) pukul 07.57 WIB.

PT. KAI Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya meminta maaf atas terjadinya peristiwa kecelakaan tersebut.

"Jalur KA untuk sementara tidak dapat dilalui akibat kecelakaan tersebut," kata Manajer Humas PT. KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif, Minggu (14/1/2024), seperti dikutip dari Antara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Surabaya
34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

Surabaya
Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Surabaya
Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Surabaya
Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Surabaya
Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Surabaya
Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Surabaya
Kronologi Tabrakan 2 'Speedboat' di Telaga Sarangan

Kronologi Tabrakan 2 "Speedboat" di Telaga Sarangan

Surabaya
Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Surabaya
Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Surabaya
1 Warga Meninggal Usai 'Nyebur' ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

1 Warga Meninggal Usai "Nyebur" ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

Surabaya
Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Surabaya
Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Surabaya
Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com