Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Keluhan Penyaluran Bansos, Cak Imin Klaim Paslon Amin Punya Solusi

Kompas.com - 29/12/2023, 18:10 WIB
Hamzah Arfah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com- Penyaluran bantuan sosial (bansos) yang tidak tepat sasaran, menjadi salah satu pembahasan dalam agenda rembug rakyat antara calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar bersama dengan para petani tambak dan warga di Desa Tanggulrejo, Kecamatan Manyar, Gresik, Jawa Timur, Jumat (29/12/2023).

Cak Imin, sapaan Muhaimin Iskandar, tidak menampik bila selama ini masih banyak ditemui kesalahan penyaluran bansos.

Hal tersebut tidak lepas dari kesalahan mengenai data penerima yang saat ini dikantongi oleh eksekutif dan legislatif.

"Bansos ini data-datanya brutal, ditanya yang tidak layak menerima, tapi menerima. Itu sudah coba kita atasi di DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) puluhan tahun, namun tidak selesai-selesai," ujar Cak Imin, kepada awak media di Gresik, Jumat.

Baca juga: Kampanye di Gresik, Cak Imin Janji Sediakan Pupuk, Pakan, dan Pasar untuk Para Petambak

Cak Imin menyebutkan, sudah mempunyai solusi yang dipersiapkan untuk meminimalisasi salah sasaran dalam penyaluran bansos.

Bansos diklaimnya dapat benar-benar disalurkan bagi mereka yang seharusnya menerima.

"Saya punya solusi, nanti Amin menang, data desa diawasi oleh data kabupaten, data kabupaten di bawah naik ke atas dikoreksi lagi oleh data pusat. Insya Allah ini akurasinya kuat, sehingga data desa harus diperbaiki," kata Cak Imin.

Kendati demikian, Cak Imin menyebut, ada persyaratan yang harus dipenuhi oleh pihak desa, sehingga penyaluran bansos dapat benar-benar diterima oleh mereka yang patut menerima.

Baca juga: Cak Imin Sindir Korupsi BTS 4G, Nasdem: Enggak Usah Ditanggapi

Salah satunya, kepala desa harus memiliki integritas dalam pendataan sesuai kenyataan di desa masing-masing.

"Syaratnya kepala desa harus punya integritas, harus diawasi oleh pemerintah kabupaten sehingga pendataannya riil. Sehingga tidak ada orang dekat dapat bansos, orang miskin nggak dapat bansos," ucap Cak Imin.

Selain mendapat keluhan mengenai penyaluran bansos yang masih banyak salah sasaran, Cak Imin juga mendapat masukan mengenai susahnya para petani tambak yang hadir dalam untuk mendapat pupuk bersubsidi. Kalaupun dapat, harganya sudah naik berlipat kali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda Asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda Asal Ponorogo

Surabaya
Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Surabaya
Gantikan Gus Muhdlor, Plt Bupati Sidoarjo Akan Evaluasi Kebijakan

Gantikan Gus Muhdlor, Plt Bupati Sidoarjo Akan Evaluasi Kebijakan

Surabaya
Pria di Bojonegoro Dibacok Teman Wanitanya di Penginapan

Pria di Bojonegoro Dibacok Teman Wanitanya di Penginapan

Surabaya
Ada 8 Kecelakaan KA dan Kendaraan di Daop 9 Jember Selama Januari-Mei 2024

Ada 8 Kecelakaan KA dan Kendaraan di Daop 9 Jember Selama Januari-Mei 2024

Surabaya
Ditunjuk sebagai Plt Bupati Sidoarjo, Subandi Mengaku Prihatin dengan Kasus Korupsi di Lingkungan Pemkab

Ditunjuk sebagai Plt Bupati Sidoarjo, Subandi Mengaku Prihatin dengan Kasus Korupsi di Lingkungan Pemkab

Surabaya
Kasus Korupsi Dana Aspirasi DPRD Madiun, Jaksa Periksa Sekretaris Dewan

Kasus Korupsi Dana Aspirasi DPRD Madiun, Jaksa Periksa Sekretaris Dewan

Surabaya
Cerita Davin, Istrinya Meninggal Dunia Usai Cabut Gigi di Klinik Ngawi

Cerita Davin, Istrinya Meninggal Dunia Usai Cabut Gigi di Klinik Ngawi

Surabaya
Sumenep Darurat DBD, RSUD Sudah Rawat 224 Pasien yang Mayoritas Anak-anak

Sumenep Darurat DBD, RSUD Sudah Rawat 224 Pasien yang Mayoritas Anak-anak

Surabaya
Anggota Satpol PP Surabaya Dipecat karena Penipuan Investasi

Anggota Satpol PP Surabaya Dipecat karena Penipuan Investasi

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Guguran Material Vulkanik Sejauh 1.000 Meter

Gunung Semeru Luncurkan Guguran Material Vulkanik Sejauh 1.000 Meter

Surabaya
Aturan Baru soal Zonasi PPDB 2024 di Sumenep, Tak Bisa Asal Pindah KK

Aturan Baru soal Zonasi PPDB 2024 di Sumenep, Tak Bisa Asal Pindah KK

Surabaya
Umi Kalsum Rawat Anaknya yang Lumpuh di Rumah yang Nyaris Ambruk

Umi Kalsum Rawat Anaknya yang Lumpuh di Rumah yang Nyaris Ambruk

Surabaya
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 33.713 Penumpang KAI Bakal Berangkat dari Surabaya

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 33.713 Penumpang KAI Bakal Berangkat dari Surabaya

Surabaya
Pj Bupati Probolinggo Geram Portal Penghalang Kendaraan Overload Rusak

Pj Bupati Probolinggo Geram Portal Penghalang Kendaraan Overload Rusak

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com