Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara Bediang, 16.000 Bebek dan Kandang di Lamongan Ludes Terbakar

Kompas.com - 28/09/2023, 07:03 WIB
Hamzah Arfah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

LAMONGAN, KOMPAS.com - Peristiwa kebakaran kandang terjadi di Desa Jelak, Kecamatan Mantup, Lamongan, Jawa Timur. Sebanyak 16.000 bebek di dalam kandang turut terbakar.

Koordinator Wilayah (Korwil) Damkar Lamongan, Suwanto mengatakan, sebanyak 16.000 bebek yang terbakar milik Supriyadi. Bebek tersebut berada dalam kandang berukuran 8x33 meter persegi dan 9x44 meter persegi, Rabu (27/9/2023).

"Kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 WIB, dengan laporan masuk pukul 13.52 WIB. Tidak lama kemudian, armada kami tiba di lokasi pukul 14.25 WIB," ujar Suwanto saat dikonfirmasi, Rabu.

Baca juga: Kebakaran Pasar Leuwiliang, Pemadaman Terkendala Sumber Air karena Kemarau, Sumur Kering

Suwanto menjelaskan, kebakaran yang terjadi baru dapat dipadamkan pada pukul 16.30 WIB, dengan melibatkan tiga mobil pemadam kebakaran dan sembilan petugas. Setelah memastikan api tidak lagi terlihat, 15 menit kemudian petugas meninggalkan lokasi.

"Dugaan sementara kebakaran, karena bakar bediang yang merembet dan membakar kandang," ucap Suwanto.

Rumah terbakar

Suwanto menambahkan, pada saat hampir bersamaan atau sekitar pukul 12.30 WIB juga terjadi peristiwa kebakaran di Desa Jatidrojok, Kecamatan Kedungpring, Lamongan. Ada tiga rumah warga yang terbakar dalam insiden kebakaran yang terjadi.

Baca juga: Kebakaran Landa Pasar Leuwiliang Bogor, 7 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

"Rumah Bapak Rubadi (57), kemudian rumah Bapak Suryanto (45), dan rumah Bapak Arifin (42), diduga korsleting listrik (penyebab kebakaran)," kata Suwanto.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran yang melanda rumah berukuran 7x17 meter persegi, 7x15 meter persegi, dan 7x20 meter persegi tersebut.

Namun, kerugian material akibat kebakaran yang melanda tiga rumah tersebut diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Siswa SMP di Surabaya Tewas Saat Tawuran, Korban Sempat Ditolong Tukang Becak Dibawa ke Rumah Sakit

Siswa SMP di Surabaya Tewas Saat Tawuran, Korban Sempat Ditolong Tukang Becak Dibawa ke Rumah Sakit

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 10 Desember 2023: Pagi Cerah Berawan dan Sore Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 10 Desember 2023: Pagi Cerah Berawan dan Sore Hujan Ringan

Surabaya
SBY Berpesan Para Caleg Partai Demokrat Tidak Saling Sikut

SBY Berpesan Para Caleg Partai Demokrat Tidak Saling Sikut

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 10 Desember 2023 : Siang hingga Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 10 Desember 2023 : Siang hingga Malam Hujan Ringan

Surabaya
Pengungsi WNA Ngamuk Karena Mati Lampu, Fasilitas Penampungan Puspa Agro Dirusak

Pengungsi WNA Ngamuk Karena Mati Lampu, Fasilitas Penampungan Puspa Agro Dirusak

Surabaya
Jadwal dan Harga Tiket DAMRI Malang-Tosari (Bromo) PP

Jadwal dan Harga Tiket DAMRI Malang-Tosari (Bromo) PP

Surabaya
Coban Pelangi di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Coban Pelangi di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Tawuran Remaja di Surabaya, Satu Pelajar SMP Tewas

Tawuran Remaja di Surabaya, Satu Pelajar SMP Tewas

Surabaya
Gudang Logistik di Sidoarjo Terbakar, Lazada Sebut Tak Ada Gangguan Pengiriman

Gudang Logistik di Sidoarjo Terbakar, Lazada Sebut Tak Ada Gangguan Pengiriman

Surabaya
Dapat Dukungan Demokrat untuk Maju Kembali di Pilkada Jatim, Khofifah: Terima Kasih Pak SBY

Dapat Dukungan Demokrat untuk Maju Kembali di Pilkada Jatim, Khofifah: Terima Kasih Pak SBY

Surabaya
Potongan Payudara yang Ditemukan di Surabaya Diduga Paket Rumah Sakit

Potongan Payudara yang Ditemukan di Surabaya Diduga Paket Rumah Sakit

Surabaya
Mengaku Agen FBI, Pria di Surabaya Tipu Kenalannya hingga Rp 1 Miliar

Mengaku Agen FBI, Pria di Surabaya Tipu Kenalannya hingga Rp 1 Miliar

Surabaya
Kunjungi Basis PDI-P di Wilayah Mataraman, SBY: Masih Ada Ruang untuk Parpol Lain

Kunjungi Basis PDI-P di Wilayah Mataraman, SBY: Masih Ada Ruang untuk Parpol Lain

Surabaya
Balita di Jombang Meninggal Disengat Tawon, Ibu dan Neneknya Masuk Rumah Sakit

Balita di Jombang Meninggal Disengat Tawon, Ibu dan Neneknya Masuk Rumah Sakit

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 9 Desember 2023: Pagi Cerah Berawan, Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 9 Desember 2023: Pagi Cerah Berawan, Malam Hujan Ringan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com