Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Madiun yang Butuh Air Bersih Bisa Ajukan Permintaan, Pemkot Siap Distribusikan

Kompas.com - 15/08/2023, 20:20 WIB
Muhlis Al Alawi,
Krisiandi

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Madiun menyediakan 20 truk tangki air untuk mengirimkan kebutuhan air bersih bagi warga yang mengalami kesusahan air bersih akibat dampak El Nino tahun ini.

Ke-20 mobil tangki berisi air bersih disiapsiagakan di dua organisasi perangkat daerah (OPD).

Wali Kota Madiun Maidi menyatakan 20 mobil tangki berisi air bersih siap menanggulangi warga yang mengalami kekurangan air bersih akibat dampak kekeringan.

Sebanyak 10 truk tangki berada di PDAM dan sepuluh lainnya disiapkan di Dinas Perumahan dan Permukiman.

Baca juga: Menteri Pertanian Sebut El Nino Problem Dunia, Minta Petani Berkolaborasi agar Bertahan

“Jadi ada 20 truk tangki yang sudah kami siapkan. Semuanya dalam kondisi standby. Begitu ada masyarakat yang membutuhkan truk tangki langsung datang memberikan bantuan air bersih,” kata Maidi.

Maidi mengatakan kesiapan 20 truk tangki diperlukan mengingat tahun ini diprediksikan musim kemarau akan berlangsung lama akibat dampak El Nino.

Untuk itu, ia mengaku sudah memerintahkan jajaran OPD untuk mempersiapkan truk tangki pengangkut air bersih selalu siap sedia manakala dibutuhkan oleh masyarakat.

Bagi yang membutuhkan air bersih, kata Maidi, warga dapat menghubungi Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman atau PDAM Kota Madiun.

Pasalnya, 20 truk tangki berisi air bersih sudah disiapkan untuk mendistribusikan ke seluruh wilayah di Kota Madiun.

Baca juga: Penanganan Dampak El Nino, Pemkab Bandung Siapkan 2.000 Hektar Lahan Cadangan

“Masyarakat yang membutuhkan tinggal hubungi Dinas Perkim atau PDAM. Nanti (truk tangki air) langsung datang,” tutur Maidi.

Meski dampak kekeringan terjadi sejumlah daerah, namun menurut Maidi, hingga kini  belum ada keluhan warga terkait ketersediaan air bersih.

Biasanya dampak kekeringan pada musim kemarau panjang melanda wilayah bagian timur Kota Madiun.

“Biasanya daerah timur yang mengalami kekeringan. Tetapi (sampai sekarang) belum ada laporan. Mudah-mudahan tidak terjadi tahun ini. Namun kami tetap siap-siap,” demikian Maidi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Calon Perseorangan di Lumajang Wajib Kantongi Minimal 62.825 Dukungan, Belum Ada yang Daftar

Calon Perseorangan di Lumajang Wajib Kantongi Minimal 62.825 Dukungan, Belum Ada yang Daftar

Surabaya
Menjelang Penutupan pada 12 Mei, Belum Ada Calon Perseorangan yang Mendaftar Ikut Pilkada Sumenep

Menjelang Penutupan pada 12 Mei, Belum Ada Calon Perseorangan yang Mendaftar Ikut Pilkada Sumenep

Surabaya
Pengalihan Arus dan Tempat Parkir Jemaah Pengajian Akbar di Balai Kota Surabaya

Pengalihan Arus dan Tempat Parkir Jemaah Pengajian Akbar di Balai Kota Surabaya

Surabaya
30 Persen Calon Jemaah Haji asal Kota Malang merupakan Lansia

30 Persen Calon Jemaah Haji asal Kota Malang merupakan Lansia

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Alasan Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Kecelakaan Moge di Probolinggo

Alasan Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Kecelakaan Moge di Probolinggo

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Cerita Relawan Tagana Sahrul Mustofa, Mengabdi untuk Kemanusiaan Jadi Panggilan Jiwa

Cerita Relawan Tagana Sahrul Mustofa, Mengabdi untuk Kemanusiaan Jadi Panggilan Jiwa

Surabaya
Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Surabaya
10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com