Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menerka "Kejutan" di Balik 3,5 Jam Pertemuan Anies Baswedan, AHY, dan SBY di Pacitan

Kompas.com - 02/06/2023, 05:05 WIB
Pythag Kurniati

Editor

PACITAN, KOMPAS.com- Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan bertemu secara tertutup dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Museum SBY-Ani di Pacitan, Jawa Timur, Kamis (1/6/2023).

Pertemuan selama sekitar 3,5 jam tersebut diduga berkaitan dengan rencana pengumuman bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang akan mendampingi Anies.

Baca juga: Soal Pertemuan Anies dan SBY di Pacitan, Demokrat: Nanti Ada Kejutan

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Jansen Sitindaon hanya mengatakan bahwa akan ada kejutan setelah pertemuan di Pacitan.

"Yang pasti ada kejutan. Untuk hasil rapat nanti pasti disampaikan resmi," kata dia di Pacitan, Jawa Timur, Kamis (1/6/2023).

Baca juga: Anies Baswedan Akan Bertemu SBY di Museum Pacitan

Kehadiran AHY

Rimbongan Anis Baswedan masuk kawasan Museum dan Galery SBY - ANI di Pacitan Jawa Timur,.Kamis (01/06/2023)SLAMET WIDODO Rimbongan Anis Baswedan masuk kawasan Museum dan Galery SBY - ANI di Pacitan Jawa Timur,.Kamis (01/06/2023)

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Hal itu diperkuat dengan pernyataan Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra.

Sebelumnya, Herzaky mengatakan AHY bertolak ke Pacitan, Jawa Timur sejak Rabu (31/5/2023).

Baca juga: King Kobra Sepanjang 3,5 Meter Masuk Rumah Warga di Pacitan

"Setahu kami, sore ini rencana ke Pacitan bersama, Mas AHY ke Pacitan, saya juga ikut. Setahu saya paling cepat (pulang) Jumat sore," kata dia, seperti dikutip dari pemberitaan Kompas.com, Rabu.

Herzaky juga sempat mengungkapkan bahwa pihaknya menginginkan deklarasi cawapres Anies dilakukan paling lambat pada Juni 2023.

Adapun dari pantauan, kendaraan rombongan Anies tiba di Museum SBY-Ani Pacitan sekitar pukul 13.30 WIB. AHY terlihat turut membersamai Anies.

Pintu gerbang segera ditutup kembali usai mobil rombongan masuk.

Disebut sangat privat

Melansir Antara, Ketua DPD Jatingan Relawan Nasional Anies Baswedan (Jarnas ABW) Kabupaten Pacitan Bambang Widiarsa menyebutkan pertemuan antara Anies, SBY, dan AHY sangat privat.

"Ini tadi langusng masuk ke wisma di Kompleks Museum SBY Ani. Memang sangat privat, tidak ada informasi sama sekali tentang pertemuan mereka (Anies, SBY, dan AHY)," katanya, seperti dilansir dari Antara.

Bahkan hingga pertemuan berakhir dan rombongan kendaraan Anies keluar sekitar pukul 17.00 WIB, tak ada sepatah kata pun yang disampaikan oleh mantan gubernur DKI Jakarta itu pada awak media di depan gerbang.

Baca juga: Anies Bakal Temui SBY di Pacitan Siang Ini, Sinyal AHY Cawapres Menguat?

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Antonius Wijaya Beli Rumah Hasil Bisnis Narkoba dari Dalam Penjara Surabaya

Antonius Wijaya Beli Rumah Hasil Bisnis Narkoba dari Dalam Penjara Surabaya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Takut Dihakimi Massa, Pencuri Motor Sembunyi di Sungai Surabaya

Takut Dihakimi Massa, Pencuri Motor Sembunyi di Sungai Surabaya

Surabaya
Istri di Jember yang Disekap Suami di Kandang Sapi Minta Pelaku Dibebaskan

Istri di Jember yang Disekap Suami di Kandang Sapi Minta Pelaku Dibebaskan

Surabaya
Oknum PNS Mojokerto Tipu 4 Warga Modus Jual Beli Tanah Kavling

Oknum PNS Mojokerto Tipu 4 Warga Modus Jual Beli Tanah Kavling

Surabaya
5 Pesilat Rusak Warung dan Aniaya Warga di Sidoarjo gara-gara Kaus Perguruan Silat

5 Pesilat Rusak Warung dan Aniaya Warga di Sidoarjo gara-gara Kaus Perguruan Silat

Surabaya
Mentan: Pengecer yang Menaikkan Harga Pupuk Subsidi Aku Cabut Izinnya

Mentan: Pengecer yang Menaikkan Harga Pupuk Subsidi Aku Cabut Izinnya

Surabaya
Bangunan SDN di Situbondo Terdampak Longsor, Kerugian Capai Rp 150 Juta

Bangunan SDN di Situbondo Terdampak Longsor, Kerugian Capai Rp 150 Juta

Surabaya
Kronologi Pengemudi Ojol Ludahi Calon Penumpang Wanita di Malang, Berujung Minta Maaf

Kronologi Pengemudi Ojol Ludahi Calon Penumpang Wanita di Malang, Berujung Minta Maaf

Surabaya
Ada Suara Gemuruh, Ternyata Rumah Warga di Ngawi Dihantam Batu Diameter 1 Meter dari Bukit yang Longsor

Ada Suara Gemuruh, Ternyata Rumah Warga di Ngawi Dihantam Batu Diameter 1 Meter dari Bukit yang Longsor

Surabaya
Warga Kediri Kaget Temukan Kardus Berisi Bayi di Depan Rumah

Warga Kediri Kaget Temukan Kardus Berisi Bayi di Depan Rumah

Surabaya
Buntut Tewasnya Ibu Muda di Gresik, Polisi Periksa Saksi Termasuk Anak Korban

Buntut Tewasnya Ibu Muda di Gresik, Polisi Periksa Saksi Termasuk Anak Korban

Surabaya
3 Warga Bojonegoro Tewas dan 2 Masuk RS Diduga akibat Miras Oplosan

3 Warga Bojonegoro Tewas dan 2 Masuk RS Diduga akibat Miras Oplosan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com