Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Baru Penemuan Bayi di Hutan Jati Blitar, Penemu Ternyata Ayah Kandung Korban

Kompas.com - 31/03/2023, 20:15 WIB
Asip Agus Hasani,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Polisi mengungkap fakta baru terkait penemuan bayi di pinggir hutan jati Desa Plumbangan, Kecamatan Doko, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Rabu (29/3/2023).

Pemuda berinisial UP (23), yang mengaku menemukan bayi tersebut ternyata merupakan ayah biologis dari korban.

Baca juga: Polisi Tangkap 26 Remaja di Blitar yang Hendak Perang Sarung

Kepala Seksi Humas Polda Blitar Iptu Udiono mengatakan, polisi mengungkap asal muasal bayi laki-laki yang ditemukan UP. Awalnya, UP menyebut, bayi itu dibuang oleh orangtuanya.

"Dalam proses penyelidikan polisi, UP akhirnya mengakui bahwa bayi tersebut adalah anaknya sendiri dengan pacarnya yang merupakan tetangga desa," ujar Udiono di Blitar, Jumat (31/3/2023).

UP merupakan warga Desa Balerejo, Kecamatan Wlingi. Sementara pacarnya, AT (22), adalah warga Desa Tegalsari, Kecamatan Wlingi. UP dan AT sudah berpacaran selama tiga tahun.

"AT melahirkan bayi laki-laki yang sehat melalui persalinan normal di RSI Aminah, Kota Blitar pada Senin (27/3/2023) pagi," terangnya.


Pasangan kekasih itu menyerahkan buah hati mereka ke sebuah panti asuhan, tetapi ditolak. Pada Rabu, UP memiliki ide membuat pengakuan palsu telah menemukan bayi di pinggir hutan jati.

Sebelumnya, UP membawa pulang bayi laki-laki yang disebut ditemukan di pinggir hutan jati saat pulang dari tempat kerja.

Baca juga: Bayi 4 Hari Dibuang di Pinggir Hutan Jati di Blitar, Tali Pusar Mulai Mengering

Orangtua UP lantas melaporkan temuan bayi itu ke perangkat desa yang diteruskan ke pihak kepolisian.

Bayi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi sementara pihak kepolisian melakukan penyelidikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mantan Bupati Pamekasan Kholilurrahman Nyatakan Siap Maju di Pilkada 2024

Mantan Bupati Pamekasan Kholilurrahman Nyatakan Siap Maju di Pilkada 2024

Surabaya
Polisi Gagalkan Pengiriman 40 Kg Sabu ke Surabaya dengan Modus Mudik

Polisi Gagalkan Pengiriman 40 Kg Sabu ke Surabaya dengan Modus Mudik

Surabaya
Presiden Jokowi Serahkan 10.323 Sertifikat Tanah Elektronik di Banyuwangi

Presiden Jokowi Serahkan 10.323 Sertifikat Tanah Elektronik di Banyuwangi

Surabaya
Usai Bunuh Sang Istri, Kakek 64 Tahun di Tuban Meninggal karena Sakit Ginjal

Usai Bunuh Sang Istri, Kakek 64 Tahun di Tuban Meninggal karena Sakit Ginjal

Surabaya
Buang Limbah ke Sungai, Usaha Pembuatan Tahu di Ngawi Ditutup Sementara

Buang Limbah ke Sungai, Usaha Pembuatan Tahu di Ngawi Ditutup Sementara

Surabaya
Cerita Suami Istri di Magetan Dilantik Jadi P3K setelah 10 Kali Gagal Tes CPNS

Cerita Suami Istri di Magetan Dilantik Jadi P3K setelah 10 Kali Gagal Tes CPNS

Surabaya
Serahkan Sertifikat Tanah di Banyuwangi, AHY Disambut Lagu 'Selamat Tinggal Masa Lalu'

Serahkan Sertifikat Tanah di Banyuwangi, AHY Disambut Lagu "Selamat Tinggal Masa Lalu"

Surabaya
Pria di Lamongan Diamankan atas Dugaan Penipuan Jasa Foto Pernikahan

Pria di Lamongan Diamankan atas Dugaan Penipuan Jasa Foto Pernikahan

Surabaya
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Demonstrasi Hari Buruh di Surabaya Besok

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Demonstrasi Hari Buruh di Surabaya Besok

Surabaya
Nelayan Tua di Situbondo yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat oleh Nelayan Lainnya

Nelayan Tua di Situbondo yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat oleh Nelayan Lainnya

Surabaya
Pemulung di Kota Malang Curi Pompa Air di Perumahan

Pemulung di Kota Malang Curi Pompa Air di Perumahan

Surabaya
1.380 Warga Kota Kediri Terjangkit TBC, Penyebabnya Putus Pengobatan

1.380 Warga Kota Kediri Terjangkit TBC, Penyebabnya Putus Pengobatan

Surabaya
20.000 Buruh Akan Geruduk Kantor Gubernur Jatim Saat May Day, Ini Rutenya

20.000 Buruh Akan Geruduk Kantor Gubernur Jatim Saat May Day, Ini Rutenya

Surabaya
Dugaan Pemerkosaan Remaja di Jember Terungkap dari Catatan Buku Harian Korban

Dugaan Pemerkosaan Remaja di Jember Terungkap dari Catatan Buku Harian Korban

Surabaya
Camat Sebut Perahu Tenggelam di Gresik Angkut Mahasiswa yang Jalani Pelantikan

Camat Sebut Perahu Tenggelam di Gresik Angkut Mahasiswa yang Jalani Pelantikan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com