Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Pengiring Pengantin Terguling di Jombang, Penumpang Histeris, Belasan Orang Terluka

Kompas.com - 06/02/2023, 05:43 WIB
Pythag Kurniati

Editor

JOMBANG, KOMPAS.com- Belasan penumpang mengalami luka-luka setelah sebuah mobil pengiring pengantin terguling di Jalan Raya Desa Tunggorono, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Kendaraan tersebut mengangkut rombongan pengantar pengantin setelah menghadiri acara pernikahan di Prambon Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

Baca juga: Heboh, Pengendara Xpander Sebar Uang di Jalanan Jombang, Warga: Saya Dapat Rp 300.000

Kronologi

Kepala Unit Penegakan Hukum (Gakim) Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setianto menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (3/2/2023).

Mobil yang terguling adalah Elf bernomor polisi W 7128 AE.

Mobil tersebut dikendarai oleh warga Krian, Sidoarjo bernama Dwi Saefulloh (32).

"Mobil ini berisi rombongan berangkat dari Nganjuk hendak pulang ke Krian, mungkin karena faktor human eror terjadi kecelakaan ini," kata Anang, seperti dikutip dari Antara.

Baca juga: Cerita Teguh Tetris, Sulap Limbah Kertas Jadi Lukisan Mahal di Jombang

Sopir, kata dia berusaha mendahului kendaraan di depannya dari jalur sisi kiri.

Diduga roda kiri kendaraan turun dari badan aspal karena kurang hati-hati hingga kemudi oleng dan mobil terguling.

Puluhan penumpang kaget dan berteriak histeris.

Belasan orang terluka

Setelah kejadian tersebut warga membantu para penumpang keluar dari dalam mobil.

Polisi juga mengevakuasi para korban ke rumah sakit terdekat. Menurutnya, sedikitnya 17 orang yang dirawat di rumah sakit.

"Korban sudah di rumah sakit. Nanti juga masih didalami lagi, barangkali ada yang korban luka lagi," kata dia.

Polisi membawa mobil pengiring pengantin tersebut ke Satlantas Polres Jombang.

"Mobil kami amankan di kantor sambil menunggu hasil olah TKP," ujarnya.

Sumber: Antara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com