Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras Guyur Kabupaten Jember, Plengesengan di Jalan Manyar Longsor

Kompas.com - 02/02/2023, 16:23 WIB
Bagus Supriadi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.comLongsor terjadi di Jalan Manyar, Kelurahan Slawu, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember, Jawa Timur, usai hujan deras mengguyur wilayah itu pada Rabu (1/2/2023).

Akibatnya, material longsor menimpa dua rumah warga, Junaidi dan Sulaiman.

Baca juga: 22 Orang Jadi Tersangka Penambang Emas Ilegal di Jember

Kepala BPBD Jember Sigit Akbari mengatakan longsor itu terjadi karena hujan yang cukup lama, yakni sejak siang hingga malam hari.

“Longsor tadi malam itu karena hujan sejak siang sehingga ada longsor di plengsengan yang sudah ada,” kata dia kepada Kompas.com via telepon, Kamis (2/2/2023).

Sigit mengatakan, wilayah terdampak longsor memiliki lebar 13 meter dan ketinggian 6 meter. Selain itu, tiang listrik dan penerangan jalan umum (PJU) roboh.


Sigit memastikan, tak ada korban jiwa dalam bencana tersebut.

“Tetapi kalau terjadi longsor susulan, mengancam dua rumah di sekitar itu,” tambah dia.

Sigit pun mengimbau warga yang tinggal di sekitar tebing lebih waspada, khususnya saat hujan.

Baca juga: Tersambar Petir, Rumah Nenek Sakinem di Jember Rusak Parah

Sejumlah unsur dari BPBD Jember, Tagana, dan relawan, sedang membersihkan material tersebut. PU Bina Marga mendatangkan alat berat, sementara Dinas Damkar membersihkan jalan yang tertutup material longsor.

Sejumlah material longsor pun telah dibersihkan, jalan yang sempat terdampak sudah bisa dilewati kendaraan. BPBD Jember juga sudah menutupi tebing yang longsor dengan terpal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Surabaya
Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Surabaya
Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Surabaya
Gantikan Gus Muhdlor, Plt Bupati Sidoarjo Akan Evaluasi Kebijakan

Gantikan Gus Muhdlor, Plt Bupati Sidoarjo Akan Evaluasi Kebijakan

Surabaya
Pria di Bojonegoro Dibacok Teman Wanitanya di Penginapan

Pria di Bojonegoro Dibacok Teman Wanitanya di Penginapan

Surabaya
Ada 8 Kecelakaan KA dan Kendaraan di Daop 9 Jember Selama Januari-Mei 2024

Ada 8 Kecelakaan KA dan Kendaraan di Daop 9 Jember Selama Januari-Mei 2024

Surabaya
Ditunjuk sebagai Plt Bupati Sidoarjo, Subandi Mengaku Prihatin dengan Kasus Korupsi di Lingkungan Pemkab

Ditunjuk sebagai Plt Bupati Sidoarjo, Subandi Mengaku Prihatin dengan Kasus Korupsi di Lingkungan Pemkab

Surabaya
Kasus Korupsi Dana Aspirasi DPRD Madiun, Jaksa Periksa Sekretaris Dewan

Kasus Korupsi Dana Aspirasi DPRD Madiun, Jaksa Periksa Sekretaris Dewan

Surabaya
Cerita Davin, Istrinya Meninggal Dunia Usai Cabut Gigi di Klinik Ngawi

Cerita Davin, Istrinya Meninggal Dunia Usai Cabut Gigi di Klinik Ngawi

Surabaya
Sumenep Darurat DBD, RSUD Sudah Rawat 224 Pasien yang Mayoritas Anak-anak

Sumenep Darurat DBD, RSUD Sudah Rawat 224 Pasien yang Mayoritas Anak-anak

Surabaya
Anggota Satpol PP Surabaya Dipecat karena Penipuan Investasi

Anggota Satpol PP Surabaya Dipecat karena Penipuan Investasi

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Guguran Material Vulkanik Sejauh 1.000 Meter

Gunung Semeru Luncurkan Guguran Material Vulkanik Sejauh 1.000 Meter

Surabaya
Aturan Baru soal Zonasi PPDB 2024 di Sumenep, Tak Bisa Asal Pindah KK

Aturan Baru soal Zonasi PPDB 2024 di Sumenep, Tak Bisa Asal Pindah KK

Surabaya
Umi Kalsum Rawat Anaknya yang Lumpuh di Rumah yang Nyaris Ambruk

Umi Kalsum Rawat Anaknya yang Lumpuh di Rumah yang Nyaris Ambruk

Surabaya
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 33.713 Penumpang KAI Bakal Berangkat dari Surabaya

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 33.713 Penumpang KAI Bakal Berangkat dari Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com