Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Tampil di Istana, Farel Prayoga Goyang Kantor Bupati Banyuwangi

Kompas.com - 19/08/2022, 13:26 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Farel Prayoga (12), sukses menggoyang Kantor Bupati Banyuwangi, Jawa Timur, setelah kembali dari Jakarta.

Farel bernyanyi bersama Bupati Ipuk Fiestiandani Azwar Anas, kepala dinas, ASN, dan pegawai di lingkungan Pemkab Banyuwangi, pada Jumat (19/8/2022).

Sebelum menyanyi, Farel yang mengenakan pakaian adat khas Suku Osing Banyuwangi lengkap dengan udeng berwarna merah itu berbincang dengan Ipuk. Dialog berlangsung gayeng. Keduanya kerap tertawa lepas.

"Farel ingat pesan Pak Jokowi lho ya. Boleh menyanyi tapi jangan lupa harus tetap sekolah. Nyanyi jalan, sekolah terus. Jangan sampai putus sekolahnya. Belajar nantinya boleh apa saja, termasuk harus belajar musik,” kata Ipuk di Kantor Bupati Banyuwangi, Jumat.

Ipuk pun mendoakan agar Farel sukses di masa depan. Sejumlah ASN dan pegawai mengamini doa tersebut.

Ipun juga meminta orang-orang dewasa di sekitar Farel tetap memperlakukan siswa sekolah dasar itu sebagai anak-anak.

"Kita sebagai orang dewasa, harus tetap memperlakukan Farel sebagai orang yang memiliki talenta. Beri dia kebebasan untuk mengisi masa anak-anaknya. Tetap bergembira. Tetap kreatif. Farel butuh dukungan kita semua," kata Ipuk.

Sebagai pendorong semangat belajar, Ipuk menjanjikan Farel beasiswa pendidikan.

"Untuk Farel terus semangat dan tetap belajar menempuh pendidikan. Kalau mau kuliah, Pemkab Banyuwangi bisa memfasilitasi dengan beasiswa," ujar Ipuk.

Baca juga: Suka Menyanyi sejak Balita, Farel Prayoga Pernah Mengamen Bersama Sang Ayah

Cerita Farel Prayoga diundang ke Istana

Ipuk lalu bertanya kepada Farel bagaimana bisa mendapat undangan dari Presiden Joko Widodo. Farel mengaku dihubungi pada Senin (15/8/2022) malam.

"Waktu dihubungi saya masih di Gesibu Banyuwangi. Setelah itu dibilang besok ke Jakarta tampil di depan Pak Jokowi di Istana Negara," kata Farel.

Pada Senin malam, Farel memang tampil di penutupan Banyuwangi Art Week di Gelanggang Seni Budaya (Gesibu) Banyuwangi.

Saat itu Farel menghibur untuk membangkitkan sektor UMKM dan ekonomi kreatif Banyuwangi.

"Aku enggak percaya, wah beneran? Enggak mungkin malam-malam besok langsung berangkat. Waktu itu capek, tapi senang," kata Farel polos.

Farel kemudian bersiap dan berangkat ke Jakarta, lalu tampil di Istana Kepresidenan.

Ipuk juga bertanya bagaimana rasanya tampil di Istana Kepresidenan, khususnya di hadapan Presiden Jokowi dan sejumlah pejabat negara.

"Waktu jalan ke depan itu grogi banget. Tapi pas musiknya diputar sudah hilang groginya. Senang banget," kata Farel.

Ipun lalu mengingatkan Farel agar tetap rendah hati dan tidak sombong.

"Farel sekarang sudah terkenal. Terus rendah hati dan tidak boleh sombong. Jangan lupa belajar dan bermain," timpal Ipuk.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

6 Pria Perampok Rumah Pegawai Koperasi di Malang Jadi Tersangka, 4 Ditangkap dan 2 Buron

Surabaya
Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Dalam Sehari, Dua Rumah dan Satu Indekos di Kota Malang Kemasukan Ular

Surabaya
Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Ditanya soal Status Bupati Sidoarjo, Mendagri: Semua yang Tersangka Akan Dinonaktifkan

Surabaya
Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Mantan Wabup Bondowoso Ikut Penjaringan Calon Bupati Blitar melalui PDI-P

Surabaya
Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Mendagri: Mas Gibran Tak Dapat Satyalancana, tapi Penghargaan Lain

Surabaya
Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Banjir Lahar Semeru Kembali Menerjang, 11 Rumah Terdampak

Surabaya
Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Usai Cekik Istrinya, Suami di Tuban Datangi Kantor Polisi dan Minta Izin Menginap

Surabaya
Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Gibran Tak Hadiri Penyematan Penghargaan Satyalancana di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com