Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surabaya Juara Umum Porprov Jatim, Atlet Peraih Emas Dapat Bonus Rp 32 Juta

Kompas.com - 04/07/2022, 11:31 WIB
Ghinan Salman,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Ketujuh kalinya Kota Surabaya secara berturut-turut membawa pulang gelar juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur 2022.

Pengumuman juara umum itu disampaikan langsung oleh Ketua KONI Jatim M Nabil pada saat acara penutupan Porprov Jatim 2022 di Stadion Semeru Lumajang, Minggu (3/7/2022) malam.

Baca juga: Surabaya Bangun 9 Rusunami untuk Warga yang Lepas dari Status MBR, Rusunawa Cuma untuk Transit

Kota Surabaya berhasil menjadi juara umum untuk yang ketujuh kalinya setelah mengumpulkan 130 medali emas, 99 perak dan 125 perunggu dengan total nilai 863 poin.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersyukur atas capaian atlet dari kontingen Surabaya yang berhasil menjadi juara umum di ajang Porprov Jatim 2022.

"Alhamdulillah Surabaya juara umum lagi. Semoga ini menjadi pemicu semangat di tahun depan supaya Surabaya bisa menambah emas jauh lebih banyak dari tahun ini," kata Eri di Surabaya, Senin (4/7/2022).

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini, 4 Juli 2022 : Pagi dan Malam Berawan

Para atlet akan diberikan bonus sebagai apresiasi atas perjuangan dan keringat mereka.

"Jadi, kita sudah menyiapkan apresiasi kepada seluruh atlet yang membawa pulang medali. Untuk atlet peraih emas, kita akan kasih Rp 32 juta, kalau untuk yang perak dan perunggu masih kita hitung, tapi yang pasti di bawahnya peraih emas," ucap Eri.

Ia juga memastikan bahwa meskipun Surabaya selalu menjadi juara umum hingga tujuh kali, namun pembibitan dan pembinaan para atlet akan terus dilanjutkan lebih intensif.

Baca juga: Westlife Gelar Konser di Surabaya pada 22 September 2022, Simak Harga Tiket dan Cara Belinya

 

Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya Wiwiek Widayati juga memastikan bahwa Pemkot Surabaya memang akan memberikan apresiasi kepada para atlet yang berprestasi atau yang membawa medali di ajang Porprov Jatim.

"Untuk nilai apresiasi itu, seperti yang disampaikan Pak Wali, bagi yang mendapatkan emas Rp 32 juta, sedangkan yang perak dan perunggu memang masih kita hitung lebih detail lagi," kata dia.

Menurutnya, apresiasi penting karena selama ini mereka sudah berjuang untuk bisa berlaga dengan baik di ajang Porprov Jatim tahun ini.

Baca juga: Sempat Ricuh, Perebutan Medali Perunggu Cabor Sepak Bola Porprov Jatim 

"Mereka ini kan sudah mengharumkan nama baik Surabaya juga, sehingga kita harus memberikan apresiasi yang optimal kepada mereka. Jadi, harus ada ada reward atau apresiasi terhadap perjuangan mereka yang telah mengharumkan nama baik Surabaya ini," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com