Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Api Obor Porprov Jatim VII 2022 Tiba di Kabupaten Lumajang

Kompas.com - 22/06/2022, 20:33 WIB
Miftahul Huda,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim VII semakin dekat. Api obor telah sampai di Kabupaten Lumajang yang menjadi salah satu tuan rumah pesta olahraga terbesar di Jawa Timur itu.

Api obor diterima langsung oleh Bupati Lumajang Thoriqul Haq di Pendopo Arya Wiraraja pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Lepas 794 Atlet ke Porprov Jatim, Eri Minta Kontingen Surabaya Pertahankan Juara Umum

Sebelumnya api obor ini diarak berkeliling Lumajang. Setidaknya delapan kecamatan dilewati api obor ini.

Mulai dari Kecamatan Ranuyoso, Klakah, Kedungjajang, Sukodono, Padang, Gucialit, Senduro, dan berakhir di Pendopo Arya Wiraraja Kecamatan Lumajang.

Terlihat ribuan warga Lumajang ikut mengawal kedatangan api yang diambil langsung dari Gunung Ijen di Kabupaten Situbondo.

Warga Lumajang terlihat antusias menunggu dengan sepeda motor hingga mobil antik di perbatasan Kabupaten Probolinggo-Lumajang. Mereka lalu mengawal obor itu hingga ke Pendopo Arya Wiraraja.

Tidak hanya itu, mulai dari Kecamatan Ranuyoso hingga pendopo juga terlihat para siswa dan masyarakat yang melambaikan tangan, tanda menyambut api obor itu.

Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan Kabupaten Lumajang telah siap 100 persen menjadi tuan rumah Porprov Jatim.

Menurutnya, semua venue di kabupaten Lumajang telah siap digunakan sebagai arena pertandingan para atlet terbaik dari seluruh kabupaten dan kota di Jawa Timur.

"Dengan diterimanya obor api ini kami nyatakan kesiapan kita sudah 100 persen menggelar Porprov," kata Thoriq di Pendopo Arya Wiraraja Lumajang, Rabu (22/6/2022).

Thoriq juga mengajak masyarakat Lumajang berbondong-bondong mendatangi venue pertandingan untuk mendukung atlet kebanggan Lumajang berlaga.

"Saya mengajak seluruh masyarakat di Lumajang untuk hadir ke venue pertandingan, dukung anak-anak kita, yakinkan bahwa Lumajang Wani Menang," jelasnya.

Selanjutnya api obor ini akan diarak kembali menuju Kabupaten Jember sebagai tempat pembukaan Porprov Jatim VII pada Kamis (23/6/2022).

Baca juga: Selama Porprov, Truk Pasir di Lumajang Dilarang Melintasi Jalan Desa Bago-Condro

Rutenya melewati empat kecamatan yakni Kecamatan Sumbersuko, Tempeh, Kunir, dan Yosowilangun.

Nantinya, di perbatasan Lumajang-Jember, api obor akan dibawa menuju Stadion Jember Sport Garden (JSG)  tempat dilangsungkannya pembukaan Porprov Jatim VII.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com