Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi: Sopir Bus Tabrakan Maut Tol Sumo Minum 2 Bir di Rest Area dan Malioboro

Kompas.com - 23/05/2022, 16:47 WIB
Pythag Kurniati

Editor

MOJOKERTO, KOMPAS.com- Polisi mengungkap fakta bahwa Ade Firmansyah (29), sopir bus yang mengalami kecelakaan hingga menewaskan 16 penumpang di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo), ternyata sempat mengonsumsi bir saat bertugas.

Kasatlantas Polres Mojokerto Kota AKP Heru Sudjoto Budi menjelaskan, Ade membeli dua bir dan mengonsumsinya saat berada di rest area dan Malioboro.

Adapun bus memang membawa rombongan warga Benowo Surabaya berwisata ke sejumlah tempat, termasuk Yogyakarta.

"Tersangka mengaku membeli dua botol bir di rest area yang disinggahi dan Malioboro, meski itu tidak seberapa namun berpengaruh terhadap kondisi fisiknya," kata Heru, seperti dilansir dari Tribun Mojokerto, Jumat (20/5/2022).

Baca juga: Sopir Bus yang Alami Kecelakaan di Tol Sumo Konsumsi Narkoba Sepekan Sebelum Tabrakan Maut

Juga konsumsi narkoba sepekan sebelum tabrakan

Heru juga menjelaskan, Ade pun mengakui jika dirinya sempat mengonsumsi narkoba sepekan sebelum kecelakaan terjadi.

"Dari pengakuan yang bersangkutan terakhir mengonsumsi itu (sabu-sabu) pada 9 Mei kemarin," kata dia.

Polisi memaparkan, ada kandungan zat Methamphetamin dari pemeriksaan sampel darah sopir bus tersebut.

Baca juga: Sopir Bus yang Alami Kecelakaan Tol Sumo Disebut Tertidur Lelap 2 Menit, Sudah Berstatus Tersangka

Pemeriksaan itu dilakukan kembali oleh penyidik dengan memerksa sampel darah Ade Firmansyah di Laboratorium Forensik Polda Jatim.

"Sudah empat kali dari pengakuan yang bersangkutan (sopir bus) dia baru menggunakan, ya sekitar tiga bulan," kata dia.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Mojokerto Tewaskan 15 Orang, Bisakah Pengelola Bus Disanksi Pidana?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suami di Kota Malang Aniaya Istri yang Mengandung 4 Bulan

Suami di Kota Malang Aniaya Istri yang Mengandung 4 Bulan

Surabaya
BMKG Sebut Wilayah Jatim Panas Bukan karena Fenomena 'Heat Wave'

BMKG Sebut Wilayah Jatim Panas Bukan karena Fenomena "Heat Wave"

Surabaya
Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Surabaya
Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Surabaya
Jenazah Pria Ditemukan di Kaki Jembatan Suramadu, Polisi Selidiki

Jenazah Pria Ditemukan di Kaki Jembatan Suramadu, Polisi Selidiki

Surabaya
Resmi Dibuka, Gramedia MOG Malang Ajak Puluhan Anak TK Wisata Belanja

Resmi Dibuka, Gramedia MOG Malang Ajak Puluhan Anak TK Wisata Belanja

Surabaya
Tempuh 21 Km Naik Becak, Mantan Rektor Daftar Bacawabup Jember ke PKB

Tempuh 21 Km Naik Becak, Mantan Rektor Daftar Bacawabup Jember ke PKB

Surabaya
Saat Siswa di Nganjuk Belajar di Ruang Kelas yang Memprihatinkan...

Saat Siswa di Nganjuk Belajar di Ruang Kelas yang Memprihatinkan...

Surabaya
Eks Bupati Nganjuk Ambil Formulir Pedaftaran Cabup di Kantor PDI-P

Eks Bupati Nganjuk Ambil Formulir Pedaftaran Cabup di Kantor PDI-P

Surabaya
Video Perkelahian dengan Sajam di Wajak Malang, Diduga lantaran Persoalan Parkir

Video Perkelahian dengan Sajam di Wajak Malang, Diduga lantaran Persoalan Parkir

Surabaya
Eri Cahyadi-Armuji Kembali Berpasangan Daftar Pilkada Surabaya ke Kantor PDI-P

Eri Cahyadi-Armuji Kembali Berpasangan Daftar Pilkada Surabaya ke Kantor PDI-P

Surabaya
Gudang Kayu Antik di Sumenep Terbakar, Api Dipadamkan Usai 9 Jam

Gudang Kayu Antik di Sumenep Terbakar, Api Dipadamkan Usai 9 Jam

Surabaya
Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com