Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terbakar, Mobil Rombongan Pemudik Asal Surabaya Sisa Kerangka

Kompas.com - 29/04/2022, 20:47 WIB
Taufiqurrahman,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SAMPANG, KOMPAS.com - Mobil Suzuki Carry nomor polisi L 182 OL berisi rombongan pemudik asal Surabaya hangus terbakar di jalan raya Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Jumat (29/4/2022). Sebanyak sembilan orang di dalam mobil selamat dari kobaran api.

Salah satu pengendara asal Mojokerto, Abdul Jalal menuturkan, mobil tersebut awalnya mogok. Karena mogok, sopir dan penumpang semuanya turun. Sopir mengecek kondisi mesin mobil, ternyata terjadi korsleting listrik.

"Dari mesinnya tiba-tiba ada percikan api yang menjalar ke selang bahan bakar sehingga terjadi kebakaran," terang Abdul Jalal yang melihat kejadian.

Baca juga: Pemudik Jalur Darat di Kaltim Meningkat, Banjarmasin Jadi Tujuan Favorit

Abdul Jalal mengatakan, api dengan cepat menghanguskan seluruh badan mobil. Sopir mobil hanya tertegun melihat api melahap semua badan mobil hingga tinggal rangkanya.

Sementara itu, pengendara lain tidak dapat membantu memadamkan api karena tidak ada air di sekitar tempat kejadian. Pemadam kebakaran juga tidak datang ke lokasi kejadian hingga api padam dengan sendirinya.

"Tadi kami sekeluarga sempat panik karena dekat dengan mobil yang kebakaran. Kebetulan kami juga mau mudik ke Sumenep," imbuh Jalal.

Baca juga: Melintas di Semarang, Pemudik Bisa Mampir dan Menginap di Posko Tenda

Jalal mengatakan, berdasarkan keterangan dari sopir, sebelum berangkat kondisi kelistrikan mobil tersebut sudah diperiksa.

"Katanya rombongan tersebut mau ke Kecamatan Kedundung, Kabupaten Sampang," terang Jalal.

Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas dari arah kota Sampang ke Surabaya macet total selama satu jam lebih. Kemacetan dari arah Surabaya sampai di Kecamatan Jrengik. Sedangkan dari arah Sampang sampai di perbatasan kecamatan kota Sampang.

Sementara itu, Kapala Kepolisian Sektor Torjun Ajun Komisaris Polisi Heriyanto menjelaskan, seluruh penumpang mobil tersebut perempuan. Satu-satunya lelaki di mobil yang terbakar itu hanya sopir.

"Semuanya selamat, hanya mobilnya hangus tinggal kerangka besinya saja," katanya melalui pesan singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Surabaya
Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Surabaya
Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Surabaya
Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Surabaya
Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga 'Powerbank'

Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga "Powerbank"

Surabaya
Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Surabaya
Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com