SURABAYA, KOMPAS.com - Selain seekor gajah bernama Dumbo, orang utan koleksi Kebun Binatang Surabaya (KBS) juga dilaporkan mati.
Bahkan orang utan betina bernama Damai itu mati lebih dulu daripada Dumbo.
Baca juga: Pengelola KBS Sebut Dumbo Mati karena Infeksi Virus Herpes Gajah
Humas Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS Agus Supangkat mengatakan, Damai mati pada 28 November 2021.
"Orang utan mati sebelum gajah Dumbo," katanya dikonfirmasi Rabu (29/12/2021).
Agus menyebutkan, Damai tidak mati karena virus seperti yang diderita gajah Dumbo.
Orang utan berusia 10 tahun itu mati karena gangguan fungsi hati dan jantung.
"Mati karena sakit, ada gangguan fungsi hati dan jantung," ujarnya.
Baca juga: 47,7 Kg Sabu-sabu hingga 1,3 Kg Ganja Disita dari Jaringan Narkoba di Surabaya
Dengan matinya Damai, saat ini koleksi orang utan di KBS tersisa 7 ekor. Tiga di antaranya berjenis kelamin jantan dan 4 lainnya berjenis kelamin betina.
Sebelumnya, gajah berusia 2,5 tahun bernama Dumbo juga dilaporkan mati.
Baca juga: Pengunjung KBS Dilarang Mendekat ke Kandang Setelah Gajah Dumbo Mati, Diduga karena Virus
Dumbo diduga kuat mati karena terserang penyakit herpes gajah.
"Dugaan mengarah, Dumbo mati akibat terserang virus herpes gajah. Itu hasil identifikasi tim medis BKSAD," jelasnya.
Setelah Dumbo mati, pengelola KBS melakukan sterilisasi kandang gajah dengan melarang pengunjung KBS mendekat ke kandang gajah dengan jarak minimal 100 meter.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.