Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jemaah Haji Asal Kediri Meninggal di Mekkah karena Sakit

Kompas.com - 10/06/2024, 18:06 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Andi Hartik

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - Kabar duka kembali datang dari rombongan jemaah haji asal Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Salah seorang anggotanya meninggal dunia karena sakit.

Jemaah tersebut adalah Siti Utari Hari Mukti, seorang perempuan usia 73 tahun warga Dusun Mbaran, Desa Maesan, Kecamatan Mojo, Kediri.

Jemaah dari kelompok terbang (Kloter) 75 Embarkasi Surabaya itu wafat saat perawatan di RS Al Noor Mekkah, Arab Saudi, pada Sabtu (8/6/2024).

Baca juga: 35.982 Jemaah Haji Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci, Terakhir Sukoharjo dan Wonogiri

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri Abdul Kholiq mengatakan, mulanya almarhumah dilarikan ke instalasi gawat darurat (IGD) RS Al Noor sekitar pukul 10.15 waktu Arab Saudi karena sakit.

“Setelah itu kondisi pasien sempat membaik,” ujar Abdul Kholiq saat dihubungi Kompas.com, Senin (10/6/2024).

Baca juga: Minta Jemaah Haji Tak Selundupkan Air Zamzam ke Pesawat, Kemenag: Sudah Dijatah 5 liter

Namun, beberapa jam kemudian pasien mengalami penurunan kondisi kesehatan. Tindakan medis telah dilakukan. Kemudian meninggal dunia sekitar pukul 14.15 waktu Arab Saudi.

“Karena drop sampai tensinya tinggal 60,” pungkas Abdul Kholiq.

Petugas haji kemudian mengurusi jenazahnya mulai dari menshalatkannya hingga pemakamannya.

Meninggalnya seorang jemaah haji itu berarti kini sudah ada dua anggota rombongan haji asal Kabupaten Kediri yang wafat.

Sebelumnya, jemaah haji yang meninggal itu atas nama Muchlisoh Tarmuji (59), warga Desa Maesan, Kecamatan Mojo, Kediri, pada 4 Juni 2024.

Muchlisoh tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 73 embarkasi Surabaya yang berangkat dari Kediri pada 1 Juni 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

Surabaya
Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Surabaya
Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Surabaya
Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Surabaya
Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Surabaya
Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya 'Blacklist' Pelanggan KTP Pati

Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya "Blacklist" Pelanggan KTP Pati

Surabaya
Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Surabaya
Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Surabaya
Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Surabaya
Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Surabaya
Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Surabaya
2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

Surabaya
Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com