Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Bangkai Kambing di Jalur Gumitir Jember Ternyata Hewan Kurban yang Hendak Dikirim ke Jakarta

Kompas.com - 07/06/2024, 14:35 WIB
Bagus Supriadi,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com – Sebanyak 20 ekor kambing mati yang dibuang di jurang Jalur Gumitir Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember, Jawa Timur terungkap.

Kambing tersebut adalah hewan kurban yang berasal dari Kabupaten Banyuwangi dan sedianya akan dikirim ke Jakarta.

Baca juga: Temuan 20 Bangkai Kambing di Sungai Tepi Jalur Gumitir Jember

Kapolsek Silo AKP Muhammad Na’i menjelaskan kambing tersebut berasal dari Kecamatan Tegalsari, Kabupaten Banyuwangi. Kambing jenis etawa itu akan dibawa ke Jakarta untuk persiapan kurban

“Itu awalnya mau dibawa di penampungan di Umbulsari Jember,” kata dia pada Kompas.com melalui sambungan telepon, Jumat (17/6/2024).

Baca juga: Penjelasan BMKG soal Awan Berlubang di Langit Jember

Kambing tersebut, kata dia, dibawa menggunakan truk melewati Jalur Gumitir. Truk tersebut mengangkut kambing dengan cara dua susun. Beberapa kambing ditempatkan di dua sisi atas dan bawah menggunakan papan kayu.

“Yang di atas ambrol papan kayunya dan menimpa kambing yang di bawah sehingga mati,” ucap dia.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Pedagang Hewan Kurban di Magelang Mengeluh Sepi Pembeli

Setelah itu, sopir truk tersebut mencari tempat untuk membuang kambing tersebut agar kendaraan tidak semakin berat. Selain itu, juga untuk menghemat biaya pengiriman.

Sopir memilih membuang di sekitar kawasan Jalur Gumitir karena memang kondisinya jurang dan jauh dari pemukiman warga. Dia mengaku kambing tersebut sudah dikuburkan oleh para relawan.

“Itu murni kambing untuk dijual sebagai hewan kurban oleh pemiliknya,” terang dia.

Baca juga: Alasan Hewan Kurban dari Luar Daerah Masuk Solo Wajib Sertakan SKKH

Sebelumnya diberitakan, 20 ekor kambing mati ditemukan di jurang Jalur Gumitir, Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember Jawa Timur pada Kamis (6/6/2024).

Puluhan kambing tersebut ditemukan oleh seorang relawan yang akan memandu lalu lintas di Jalur Gumitir.

“Kemudian pukul 12.00 WIB, dia berjalan ke arah utara dan melihat banyak bulu kambing ke arah sungai,” kata dia pada Kompas.com melalui sambungan telepon.

Setelah itu, Supriadi melihat ke bawah sungai dan melihat banyak bangkai kambing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Jelang Hitung Ulang, KPU Pamekasan Pindahkan 15 Kotak Surat Suara ke Polda Jatim

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 20 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

6 Pencari Besi Tua yang Tertimpa Rumah Kontainer Belum Ditemukan, Petugas Duga Tubuh Tersangkut

Surabaya
Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Seekor Kucing di Malang Mati Dipaku di Batang Pohon, Polisi Buru Pelaku

Surabaya
Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Mendag Zulkifli Hasan Akan Menaikkan Harga Minyakita Pekan Depan

Surabaya
Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Lahan di Gunung Bromo Alami Kebakaran, Api Sudah Dipadamkan

Surabaya
Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Suhu di Madura Terasa Lebih Dingin, BMKG: Fenomena Bediding

Surabaya
Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya 'Blacklist' Pelanggan KTP Pati

Ini Alasan Pemilik Rental Mobil di Surabaya "Blacklist" Pelanggan KTP Pati

Surabaya
Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Mulai Hari Ini, SIM Disabilitas Tersedia di Lumajang dan Ini Tarifnya

Surabaya
Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Bermula Temuan Serpihan Kertas Bekas Undangan, Polisi Tangkap Tersangka Kasus Balon Udara Ponorogo

Surabaya
Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Lewat 7 Hari, Pencarian 7 Nelayan yang Tenggelam di Madura Dihentikan

Surabaya
Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Begal Motor di Gresik Bermodus Tuduh Korban Pesilat Ternyata Residivis

Surabaya
Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Pekerja di Gresik Pingsan di Atas Papan Reklame

Surabaya
2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

2 Orang Jadi Tersangka Kasus Balon Udara Meledak Timpa Rumah Warga Ponorogo

Surabaya
Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Polres Magetan Buru Pelaku Penyebar Video Asusila Anak di Bawah Umur

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com