Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Tuban Terpaksa Beraktivitas Pakai Perahu akibat Banjir

Kompas.com - 13/03/2024, 18:45 WIB
Hamim,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Banjir akibat luapan Sungai Bengawan Solo merendam dan memutus akses sejumlah desa di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Rabu (13/3/2024).

Beberapa warga terpaksa harus menaiki perahu untuk beraktivitas lantaran akses jalan desa terendam banjir. 

Baca juga: Cerita Rahmat 15 Jam Terjebak Macet Imbas Banjir Bangkalan, Buka Puasa dan Sahur di Jalan

Seorang warga Desa Kebomlati, Kecamatan Plumpang, Wanto mengatakan, akses keluar masuk warga desa hanya bisa dijangkau menggunakan perahu. 

Air yang merendam desa membuat kendaraan tidak memungkinkan untuk melintas.

"Kalau pakai kendaraan bermotor tidak bisa dan malah berbahaya, karena banjirnya setinggi paha orang dewasa," kata Wanto kepada Kompas.com, Rabu (13/3/2024).

Baca juga: Semarang Diguyur Hujan Lebat Seharian, Sejumlah Daerah Tergenang Banjir

Hal yang sama disampaikan oleh Rahmad, warga Desa Kanorejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Rahmad mengatakan, warga yang akan beraktivitas keluar rumah harus menumpang perahu sejak banjir merendam desanya.

Untuk biaya menumpang perahu tersebut warga harus membayar ongkos sebesar Rp 20.000 rupiah sekali naik.

"Saya kerjanya kan di Tuban, dan tiap hari pulang ke rumah, jadi terpaksa harus naik perahu, untuk sepeda motor ditaruh penitipan dulu," ujarnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Sudarmaji membenarkan akses jalan di sejumlah desa yang terendam banjir terputus. 

Untuk menuju ke lokasi desa tersebut hanya bisa ditempuh menggunakan perahu, sebab air yang merendam permukiman masih tinggi. 

Pihaknya mengirimkan petugas dan juga perahu karet untuk membantu warga yang akan beraktivitas keluar desa.

"Kami sudah siagakan petugas dan perahu karet untuk membantu warga," kata Sudarmaji. 

BPBD Kabupaten Tuban mencatat sebanyak 18 desa di empat kecamatan di Kabupaten Tuban terendam banjir akibat luapan Sungai Bengawan Solo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Surabaya
Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Surabaya
Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Surabaya
Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com