Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Pungli PTSL, Dua Perangkat Desa di Ponorogo Jadi Tersangka

Kompas.com - 05/12/2023, 22:09 WIB
Muhlis Al Alawi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyidik Kejaksaan Negeri Ponorogo menetapkan dua tersangka kasus pungli segel tanah sebagai syarat Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Desa Sawoo, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

Kedua tersangka tersebut adalah perangkat Desa Sawoo berinisial SJD dan SYT.

Kasie Intel Kejari Ponorogo, Agung Riyadi menyatakan penetapan dua tersangka dilakukan setelah tim penyidik menggelar ekspose hasil penyidikan.

“Setelah kami menggelar ekspose dan rapat tim maka ditetapkan dua tersangka terkait kasus dugaan pungli program PTSL di Desa Sawoo, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo,” kata Agung.

Baca juga: Kasus Pungli PTSL Rp 130 Juta, Mantan Kades Cikupa Tangerang Divonis 2 Tahun Penjara

Agung mengatakan, dua perangkat desa yang sudah ditetapkan tersangka berinisial SJD dan SYT.

Kendati sudah ditetapkan sebagai tersangka kedua perangkat desa itu tidak ditahan. Jaksa berdalih kedua tersangka kooperatif dan tidak akan kabur.

Saat ini, kata Agung, penyidik sedang melengkapi berkas agar berkas dua tersangka segera dinyatakan lengkap.

Dengan demikian, dua tersangka segera dapat diserahkan kepada jaksa penuntut umum untuk disidangkan perkaranya di Pengadilan Tipikor Surabaya.

“Sementara belum (ditahan). Ini kami sementara melengkapi berkas biar nanti cepat tahap dua atau diserahkan ke jaksa penuntut umum dan segara bisa disidangkan di pengadilan tipikor,” ungkap Agung.

Baca juga: Diduga Ada Pungli PTSL, Warga Geruduk Kejari Nganjuk

Menurut Agung, kedua tersangka dikenakan wajib lapor ke Kantor Kejari Kabupaten Ponorogo.

Ia menambahkan tidak tertutup kemungkinan akan ada tersangka baru berdasarkan fakta-fakta yang ditemukan dalam persidangan di Pengadilan Tipikor Surabaya.

“Nanti setelah dari fakta-fakta persidangan kita lihat tidak menutup kemungkinan ada penambahan tersangka baru,” jelas Agung.

Untuk diketahui, kasus itu mulai diusut Kejari Ponorogo setelah warga melaporkan adanya dugaan pungli saat mengurus pembuatan surat keterangan asal-usul tanah yang akan diikutkan dalam PTSL pada awal 2023.

Dari laporan itu, tim Kejari Ponorogo langsung menyelidiki dengan memeriksa sejumlah saksi dan menyita barang bukti hingga akhirnya menetapkan dua perangkat Desa Sawoo sebagai tersangka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Surabaya
Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Surabaya
Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Surabaya
Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com