Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Helikopter Disebut Akan Evakuasi Puing-puing 2 Pesawat Super Tucano

Kompas.com - 17/11/2023, 14:14 WIB
Pythag Kurniati

Editor

PASURUAN, KOMPAS.com- Helikopter dan sejumlah personel dikerahkan untuk mengevakuasi puing-puing di lokasi jatuhnya dua pesawat Super Tucano di Keduwung, Ploso, Pasuruan, Jawa Timur.

Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsekal Pertama TNI R. Agung Sasongkojati mengungkapkan, lokasi jatuhnya kedua pesawat cukup sulit untuk diakses.

"Posisi pesawat cukup jauh sehingga mudah-mudahan bisa ditembus dengan helikopter," ungkap dia di Lanus Abdulrachman Saleh Malang, Jumat (17/11/2023) seperti dikutip dari Surya.

Baca juga: Ayah Mayor Yuda Menangis di Depan Peti Jenazah Putranya yang Gugur dalam Kecelakaan Pesawat Super Tucano

Cari FDR kotak hitam

Agung juga mengaku tim investigasi telah tiba di lokasi untuk mencari Flight Data Record (FDR) kotak hitam.

"Kami akan meng-update informasi dan akan kami rilis secara berkala mengenai investigasi. Tim investigasi sudah sampai di lokasi dan sedang mencoba me-retrack flight data record," katanya.

Faktor cuaca, lanjutnya, dapat mempengaruhi upaya pencarian kotak hitam

"Itu daerah berkabut. Pada bulan-bulan semacam ini pasti kabutnya sangat tebal," katanya.

Baca juga: Jatuhnya Pesawat Tempur Super Tucano...

Penjelasan Kapolsek

Sementara itu, Kapolsek Tosari AKP Deddy Suryo Cahyono mengungkapkan, bangkai pesawat tempur Super Tucano tersebut rencananya akan dievakuasi menggunakan helikopter.

Hal itu lantaran titik jatuhnya pesawat berada di medan yang ekstrem dan curam.

"Informasinya helikopter merapat ke lokasi hari ini untuk melakukan evakuasi," kata dia.

Sebanyak kurang lebih 100 personel gabungan juga dikerahkan.

"Personel gabungan terjun ke lokasi guna membantu melakukan evakuasi serpihan pesawat tempur," ujarnya.

Untuk diketahui, dua pesawat tempur Super Tucano jatuh di kawasan Desa Keduwung, Kecamatan Ploso, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (16/11/2023) siang saat sedang melakukan latihan formasi. Pesawat jatuh setelah sempat mengalami hilang kontak diduga akibat cuaca buruk. Dalam peristiwa itu empat orang anggota TNI gugur.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Puing 2 Pesawat Super Tucano yang Jatuh di Pasuruan Dievakuasi Hari ini Pakai Helikopter


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

Surabaya
Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Surabaya
Tabur Bunga di Makam Marsinah, 'Pahlawan Buruh' Asal Nganjuk

Tabur Bunga di Makam Marsinah, "Pahlawan Buruh" Asal Nganjuk

Surabaya
Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Surabaya
Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Surabaya
Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Surabaya
Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi 'May Day'

Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi "May Day"

Surabaya
Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Surabaya
Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Surabaya
Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Surabaya
Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com