Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria di Surabaya Bobol Toko Tempat Kerja, Hasil Curian Rp 25 Juta Habis Semalam untuk Judi Online

Kompas.com - 06/09/2023, 08:33 WIB
Andhi Dwi Setiawan,
Krisiandi

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Seorang pegawai konter ponsel di Surabaya membobol tempatnya bekerja dan mengambil uang puluhan juta rupiah. Tersangka mengaku melakukanya karena kecanduan judi online.

Kapolsek Simokerto Kompol Dwi Nugroho mengatakan, tersangka berinisial YA (30), warga Jalan Pogot, Kenjeran, Sabtu (26/8/2023).

Ketika itu, kata Dwi, pelaku diminta untuk menutup pintu geser toko yang berada di salah satu mal Jalan Gembong, pukul 18.00 WIB. Namun, dia ternyata sengaja tidak menguncinya.

Baca juga: Ketahuan Bobol Warung Kopi, Maling di Surabaya Dihajar Warga

"Tersangka tidak mengunci atau menutup pintu dengan rapat. Kemudian pura-pura ikut pulang dengan pegawai lain," kata Dwi, ketika dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (5/9/2023).

Kemudian, pelaku memutuskan kembali ke toko tersebut lagi setelah semua teman-temannya pulang. Dia langsung mengambil uang sebesar Rp 25 juta yang tersimpan di dalam laci.

"Tersangka kembali lagi masuk toko melalui pintu dan mengambil uang penjualan yang di letakan di dalam laci kasir senilai Rp 25 juta," jelasnya.


Dwi mengungkapkan, para pegawai toko baru mengetahui sejumlah uang menghilang keesokan harinya. Salah satu karyawan langsung melaporkan peristiwa itu ke Polsek Simokerto.

Berdasarkan rekaman CCTV, tampak pria tersebut kembali ke tempat kerjanya melalui eskalator.

Dia menuju ke konter ponsel itu dengan membawa tas yang ditaruh di arah depan badanya.

Mengetahui itu, polisi langsung mendatangi pelaku yang masih berada di rumahnya.

Tersangka juga mengakui telah mengambil uang sebesar Rp 25 juta yang ada di dalam tempat kerjanya.

Baca juga: Coba Bobol ATM di Jembrana, Seorang Residivis Pencurian Ditangkap

"Barang bukti satu buku catatan keuangan toko, handphone, rekaman CCTV saat pelaku melewati lorong toko untuk kembali mengambil uang, dan tas warna hitam," ucapnya.

Saat diinterogasi, tersangka mengaku mengambil uang tersebut untuk digunakan sebagai modal bermain judi online di handphone. Dia kehabisan dana karena telah kecanduan.

"Setelah berhasil, uang tersebut oleh tersangka langsung digunakan untuk bermain judi slot menggunakan handphone. Uang itu habis dalam beberapa jam saja," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Sejoli di Lamongan Ditangkap Polisi karena Edarkan Narkoba Jenis Sabu

Surabaya
'Home Industry' Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

"Home Industry" Pil Ekstasi di Surabaya Digerebek, 6,7 Juta Pil Dobel L dan Carnophen Disita

Surabaya
Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Pilkada Lumajang, Indah Amperawati Daftar Bacabup ke Partai Demokrat

Surabaya
Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Remaja di Gresik Ditangkap Polisi karena Cabuli Pacar

Surabaya
Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Pengakuan Keluarga Sugiati soal Pembongkaran Rumah oleh Anaknya

Surabaya
Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Cucu Pendiri NU Lathifah Shohib Daftar Bacalon Bupati Malang ke PKB

Surabaya
34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

34 Anak di Sumenep Terpapar TBC, Pemkab Lakukan Skrining Besar-besaran

Surabaya
Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Tangki Diduga Bocor, Mobil di Magetan Terbakar Saat Isi BBM

Surabaya
Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Surabaya
Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Surabaya
Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Surabaya
Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Surabaya
Kronologi Tabrakan 2 'Speedboat' di Telaga Sarangan

Kronologi Tabrakan 2 "Speedboat" di Telaga Sarangan

Surabaya
Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com