Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Pesulap Limbad Terbakar Saat Atraksi Sembur Api di Madiun

Kompas.com - 04/09/2023, 14:31 WIB
Muhlis Al Alawi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Wajah pesulap ternama, Limbad, terbakar saat melakukan atraksi sembur api di Alun-alun Reksogati, Caruban, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, pada Sabtu (2/9/2023) malam. Akibatnya, Limbad dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Caruban, Kabupaten Madiun.

Direktur Utama RSUD Caruban drg Farid Amirudin, yang dikonfirmasi Kompas.com, Senin (4/9/2023), membenarkan terbakarnya wajah pesulap Limbad. Pesulap berambut dan berjenggot panjang itu dilarikan ke RSUD Caruban pada Sabtu (2/9/2023) sekitar pukul 19.00 WIB.

"Saat tiba di rumah sakit kondisinya sadar. Tapi kepanasan. Terus kami kasih obat penghilang rasa sakit lalu tidur," kata Farid.

Baca juga: Kenapa Limbad Enggan Berbicara di Depan Umum?

Menurut Farid, Limbad dilarikan ke RSUD Caruban setelah wajahnya terbakar saat beratraksi sembur api. Sebab, posisi RSUD Caruban berdekatan dengan lokasi pertunjukan di Alun-alun Pemkab Madiun.

"Begitu masuk sekitar pukul 19.00 langsung emergency-nya diatasi. Kemudian kami rujuk ke RSU Soedono Madiun sekitar pukul 22.00 WIB," kata Farid.

Baca juga: Wali Kota Madiun Siapkan Rp 1,2 Miliar untuk Atlet Peraih Medali di Porprov Jatim 2023

Saat dibawa ke RSUD Caruban, Limbad masih lancar berkomunikasi. Penglihatannya pun masih berfungsi normal.

Setelah dirujuk ke RSU Soedono, kata Farid, langsung dilakukan pemeriksaan laboratorium untuk persiapan operasi. Operasi wajah yang dilakukan terhadap Limbad kategori kecil.

Farid menyatakan, biasanya seusai operasi pasien dilakukan rawat inap.

Hanya saja, ia tidak mengetahui pasti Limbad masih dirawat atau sudah dipulangkan.

"Soal dipulangkan saya kurang tahu dan belum mantau sana," kata Farid.

Untuk diketahui, video atraksi Limbad sembur api yang berujung wajahnya terbakar viral di media sosial hingga aplikasi perpesanan WhatsApp. Dalam video itu tampak Limbad bertelanjang dada tampil di sebuah acara.

Tak lama kemudian, Limbad menampilkan atraksi menyemburkan api. Namun, saat menyembur, api membakar wajah pesulap itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com