Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Imbauan Pembongkaran Tugu Perguruan Silat, Wali Kota Madiun: Masih Proses Koordinasi

Kompas.com - 20/07/2023, 16:25 WIB
Muhlis Al Alawi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Wali Kota Madiun, Jawa Timur, Maidi, mengaku masih berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait soal imbauan pembongkaran tugu perguruan silat. Nantinya, proses pembongkaran tugu perguruan silat akan mengikuti pola yang diatur pemerintah.

"Teknisnya perobohan tugu akan dilakukan dengan pola yang diatur pemerintah. Itu masih proses dan kita koordinasikan. Dan, nanti pola-pola kita atur,” kata Maidi kepada Kompas.com, Kamis (20/7/2023) siang.

Sebelumnya, Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur Irjen Toni Harmanto meminta perguruan silat di Jawa Timur membongkar secara mandiri patung atau tugu simbol perguruan yang tersebar di banyak lokasi di Jatim.

Baca juga: Kapolda Imbau Tugu Perguruan Silat di Seluruh Jatim Dibongkar

Keberadaan tugu tersebut dinilai sebagai salah satu sumber konflik antar-perguruan silat yang kerap memicu pertengkaran fisik hingga menyebabkan korban jiwa.

"Tidak sedikit korban jiwa, luka berat, luka ringan maupun materi, saat ada adu fisik antar-anggota perguruan silat," kata Toni kepada wartawan usai gelar pasukan Operasi Aman Suro di Mapolda Jatim, Selasa (18/7/2023).

Baca juga: Bakesbangpol: Ada Usulan Tugu Perguruan Silat di Jatim Diubah Jadi Tugu Pancasila

Ditutup tirai

Sementara itu, selama bulan Suro (dalam penanggalan Jawa), seluruh tugu perguruan pencak silat yang berdiri di wilayah Kota Madiun ditutup dengan tirai dan terpal untuk mencegah terjadinya konflik antar-pesilat.

“Ya begini, kadang-kadang waktu Suro malah enggak tirakat. Ada tugu (pesilat) tidak bersalah disiram, akhirnya yang punya tugu geger. Itu kan tidak baik. Maka lebih baik ditutup sajalah. Kalau ditutup semuanya itu tidak akan ada konflik lagi,” kata Maidi.

Mantan Sekda Kota Madiun itu menuturkan, penutupan tugu pesilat dengan terpal atau tirai berlangsung selama bulan Suro. Untuk itu, diharapkan tidak ada lagi persoalan atau gesekan antar-pesilat selama bulan Suro.

“Setelah ditutup, semuanya tirakat. Dan, tugunya semuanya juga puasa. Sampai Suro selesai. Semuanya tirakat,” jelas Maidi.

Halaman:


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com