Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Ketua DPC PPP Surabaya Dicopot Mendadak, Belasan Pengurus Mundur

Kompas.com - 26/06/2023, 07:07 WIB
Achmad Faizal,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Belasan pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Surabaya mengundurkan diri dari PPP. Selain pengurus, belasan bakal calon legislatif DPRD Surabaya juga mundur dari proses pencalegan Pemilu 2024.

Mundurnya kader dan bacaleg tersebut disinyalir terjadi menyusul dicopotnya Ketua DPC PPP Surabaya Ali Mahfud.

Baca juga: PPP Yakin Ganjar-Sandiaga Bisa Menang Pilpres Satu Putaran

Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu PPP Surabaya Muhaimin enggan menjelaskan mundurnya pengurus dan bacaleg tersebut akibat dicopotnya Ketua DPC PPP Surabaya. 

"Itu wewenang DPP. Kami hanya meneruskan intruksi DPP PPP," kata Muhaimin saat dikonfirmasi, Minggu (25/6/2023).

Menurutnya, mundurnya pengurus dan bacaleg PPP Surabaya adalah bagian dari dinamika politik jelang Pemilu 2024.

"Kondisi seperti ini sudah biasa dalam politik. Semoga ada hikmahnya," terang Muhaimin.

Baca juga: Kelakar Ganjar Saat Bertemu Gubernur NTB: Saya Kira Tadi Bajunya PPP, Apa Mau Ikut Pak Sandi ke PPP?

Informasi yang dihimpun, ada 11 bacaleg PPP Surabaya yang mengundurkan diri, sementara Ketua PAC PPP yang mengundurkan diri sampai saat ini ada 15 orang.

Dikonfirmasi terpisah, Ali Mahfud membenarkan jika dirinya dicopot oleh DPP PPP sebagai Ketua DPC Surabaya.

Posisinya digantikan Wakil Ketua DPW PPP Jatim Mujahid Ansori sebagai Plt Ketua DPC PPP Surabaya.

"Surat Plt turun mendadak Rabu kemarin, saya belum tahu penyebabnya," kata Ali Mahfud.

Dia menyayangkan keputusan DPP PPP yang sebelumnya tidak melakukan klarifikasi kepada dirinya sebelum pencopotan.

"PPP ini kan partai berazaskan Islam. Seharusnya tabayun kepada saya dulu sebelum memutuskan sesuatu," ujarnya.

Dia menilai, mundurnya belasan bacaleg dan ketua PAC PPP Surabaya karena kecewa atas sikap DPP PPP yang tidak melakukan tabayun sebelum menetapkan kebijakan.

"Informasi terakhir akan lebih banyak lagi yang mengundurkan diri dari PPP Surabaya," ucapnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Surabaya
Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Surabaya
2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

Surabaya
Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Surabaya
299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek 'Guru Tugas'

Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek "Guru Tugas"

Surabaya
Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Surabaya
Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Surabaya
Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com