Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tilang Manual, Polisi di Surabaya Angkut 20 Kendaraan Tanpa STNK

Kompas.com - 16/05/2023, 21:10 WIB
Ghinan Salman,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Kota Besar Surabaya, Jawa Timur, menyita 20 unit sepeda motor tanpa STNK di Jalan Raya Kedung Cowek, Surabaya, Selasa (16/5/2023).

Dalam kegiatan stasioner atau razia lalu lintas yang dilakukan Satlantas Polrestabes Surabaya, ada sejumlah penertiban lalu lintas yang dilakukan.

Salah satunya adalah untuk memberantas pelaku curanmor yang marak terjadi di Kota Pahlawan serta mengantisipasi kasus kriminal seperti curas, curat, dan curanmor.

Baca juga: Polda Jabar Berlakukan Lagi Tilang Manual Mulai Juni 2023, Tak Semua Polisi Bisa Menilang

Razia lalu lintas tersebut dilakukan sejak pukul 15.30 WIB hingga pukul 19.00 WIB.

Razia dilakukan Satlantas Polrestabes Surabaya bersama Polsek Tambaksari tepat di area perbatasan Kota Surabaya, tepatnya di Kedung Cowek yang berdekatan dengan Jembatan Suramadu arah Madura.

"Dalam razia ini, sekurangkanya kami telah mengamankan 20 kendaraan roda dua tanpa dilengkapi STNK," kata Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Arief Fazlurrahman dikonfirmasi, Selasa (16/5/2023).

Tak hanya mengamankan 20 kendaraaan roda dua tanpa STNK, Arief beserta jajarannya juga melakukan tilang manual kepada 134 pengendara yang tidak menjalankan ketentuan dan tata tertib lalu lintas.

Adapun sejumlah pelanggaran yang dilakukan adalah tidak menggunakan helm, tidak bisa menunjukkan SIM hingga memakai knalpot brong.

Baca juga: Polda Kepri Kembali Terapkan Tilang Manual, Tak Boleh Titip Uang Denda

"Dari 134 pengendara yang kami berhentikan, ada 114 STNK yang kami tahan dikarenakan melanggar lalu lintas," tutur dia.

Arief menambahkan, kegiatan stasioner tersebut akan dilakukan di sejumlah titik lainnya untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas curat, curas, dan curanmor.

"Harapannya Kota Surabaya bisa terus aman dan kondusif," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Surabaya
PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Surabaya
Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Surabaya
Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com