Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayat Perempuan Berambut Pendek Tanpa Identitas Ditemukan di Sungai Setail Banyuwangi

Kompas.com - 20/01/2023, 17:54 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Krisiandi

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan warga di aliran Sungai Setail (Sasak Mbok Kayah) Dusun Bayatrejo, Desa Wringinpitu, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi.

Jasad misterius itu ditemukan warga di antara perbatasan Desa Wringinpitu, Kecamatan Tegaldlimo dan Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, pada Jumat (20/1/2023) pagi.

Kapolsek Tegaldlimo, IPTU Lita Kurniawan mengatakan, penemuan mayat itu pertama kali diketahui oleh Sukariyanto (42) warga Dusun Sidomulyo, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar.

Baca juga: Kabur Saat Digerebek Polisi, Mayat Pejudi Sabung Ayam di Pekalongan Ditemukan di Sungai 3 Hari Kemudian

"Saksi hendak buang hajat ke Sungai Setail yang berjarak sekitar 100 meter dari rumahnya," ungkap Lita kepada Kompas.com.

Setelah itu, saksi kemudian tak sengaja menengok ke arah barat dari tempatnya berdiri.

Saat berdiri tersebut, saksi melihat ada benda seperti tangan manusia menyembul keluar dari dalam air sungai, sedalam kurang lebih tiga meter.

"Saksi awalnya mengira, yang dilihatnya tersebut adalah boneka. Karena penasaran, saksi mencoba untuk mendekat dan berusaha menyentuh menggunakan bambu," ungkap Lita.

Saksi kaget setelah dilihat dengan lebih dekat lagi, ternyata itu adalah sesosok mayat perempuan.

"Saksi kemudian memanggil warga yang lain dan melaporkan kejadian itu kepada Ketua RT setempat, hingga diteruskan kepada Pemdes dan Polsek Tegaldlimo," ungkapnya.

Usai ditemukan, petugas bersama warga kemudian mengevakuasi jasad perempuan misterius itu ke darat.

"Warga mengaku tidak ada yang mengenal atau mengetahui identitas korban," ucapnya.

Saat ditemukan, mayat perempuan misterius itu hanya mengenakan kaos oblong warna hitam, tanpa memakai celana dalam atau pakaian penutup bagian bawah.

Ciri yang lain, wajah korban berbentuk bulat, dan berperawakan agak gemuk serta berkulit putih. Rambut pendek dan model ikal.

Baca juga: Rayuan Guru SD di Banyuwangi Sebelum Cabuli Sejumlah Muridnya: Mau Pintar Apa Enggak?

Korban juga masih memakai anting emas motif dan jepit rambut warna merah. Korban juga memakai bra warna putih.

Guna mengungkap penyebab kematian korban, saat ini jasad perempuan berambut cepak itu dibawa oleh Tim Inafis Polresta Banyuwangi ke RSUD Blambangan untuk dilakukan autopsi.

"Kita otopsi ke RSUD Blambangan," tandas Iptu Lita Kurniawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com