Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

24 Siswa Positif Covid-19, PTM di SMA Negeri 1 Tuban Dihentikan Total

Kompas.com - 15/02/2022, 20:42 WIB
Hamim,
Andi Hartik

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMA Negeri 1 Tuban, Jawa Timur, dihentikan total lantaran 24 siswanya terpapar Covid-19.

Penghentian PTM tersebut dilakukan sejak Kamis (10/2/2022) agar penyebaran virus melalui transmisi kontak erat tidak meluas. Siswa pun terpaksa belajar secara daring selama PTM itu dihentikan.

Baca juga: Rayakan Valentine, 6 Pasangan Bukan Suami-Istri di Tuban Terjaring Razia

Kepala SMA Negeri 1 Tuban, Suparlin mengatakan, sebelum 24 siswanya terinfeksi positif Covid-19, proses PTM di SMAN 1 Tuban berjalan dengan kapasitas 50 persen.

Namun, di tengah pelaksanaan PTM tersebut, terdapat seorang siswa dari kelas 12 MIPA 8 yang sedang sakit dan pergi periksa ke Puskesmas Kelurahan Kebonsari.

Usai memeriksakan kesehatan di Puskesmas, siswa tersebut dinyatakan terindikasi positif Covid-19 dan harus melakukan isolasi.

Selanjutnya, petugas tracing Covid-19 dari Dinas Kesehatan pun mendatangi sekolah untuk melakukan tracing kepada para siswa yang pernah melakukan kontak erat.

"Hasilnya, terdapat lima siswa yang terindikasi positif Covid-19," kata Suparlin saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (15/2/2022).

Baca juga: Gara-gara Buang Bangkai Ayam, Seorang Paman di Tuban Tewas Dibacok Keponakan

Setelah ditemukan lima siswa terpapar Covid-19, ternyata banyak siswa di kelas 12 IPS yang sedang mengalami sakit flu, batuk dan sakit tenggorokan yang gejalanya mirip dengan gejala Covid-19.

"Saat diperiksakan di puskesmas, hasilnya bertambah lagi ada sebanyak 18 siswa yang terindikasi positif Covid-19, sehingga PTM terpaksa dihentikan total," ungkapnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com