Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Magetan Pastikan Anggota KPPS yang Meninggal Dunia Bukan karena Kelelahan

Kompas.com - 13/02/2024, 14:02 WIB
Sukoco,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketua KPU Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Fahrudin, memastikan Rita Setiyaningsih meninggal bukan karena kelelahan.

Wanita 41 tahun tersebut merupakan anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) di Kelurahan Maospati.

Diakuinya, selama Jumat hingga Minggu malam, Rita Setiyaningsih melakukan kegiatan persiapan pelaksanaan Pemilu 2024.

“Mulai hari Jumat sampai Sabtu sudah melakukan kegiatan pengisian formulir c pemberitahuan. Hari Minggu ada kegiatan bimtek,” ujarnya ditemui di Gudang KPU Magetan, Selasa (13/2/2024).

Baca juga: Anggota KPPS di Magetan Meninggal Diduga Kelelahan

Fahrudin menambahkan, meski padat kegiatan namun menurutnya masih ada jeda istirahat di rumah sebelum dilanjutkan pada kegiatan rapat evaluasi yang dilakukan ketua KPPS yang rumahnya tidak jauh dari rumah Rita.

“Jadi jam 10 sampai  jam 12 dilakukan bimtek sirekap. Jam 12:00 WIB sampai jam 14:00 WIB aktivitas kegiatan rumah. Ada jam jeda." 

"Malamnya ada rapat evaluasi di rumah ketua KPPS, lokasinya masih satu komplek dengan rumah Rita. Bukan berarti bimtek ini dilangsungkan secara lama,” imbuhnya.

Dari tim pencari fakta yang dilakukan KPU Kabupaten Magetan, Rita ternyata memiliki riwayat hipertensi.

Bahkan riwayat tersebut tercatat saat korban melahirkan 3 anak yang dilakukan dengan operasi cesar karena penyakit hipertensi yang dideritanya.

Baca juga: Ketua KPPS di Wonosobo Meninggal saat Siapkan TPS, Diusulkan Dapat Santunan

Terkait korban bisa lolos menjadi anggota KPPS meski memiliki riwayat hipertensi, Fahrudin mengatakan dari seleksi administrasi korban menunjukkan surat kesehatan dari dokter.

“Saat tes, surat keterangan sehat yang dimunculkan, kita anggap sehat,” katanya.

Mencegah kejadian serupa, KPU Kabupaten Magetan membagikan makanan tambahan berupa suplemen maupun vitamin bagi lebih dari 14.000 anggota KPPS. 

Terkait pengganti anggota KPPS yang meninggal KPU telah menunjuk orang lain yang juga warga setempat.

“Hari ini kami anggarkan untuk pembelian vitamin dan suplemen melalui ketua KPPS. Terkait penggantinya yang meninggal sudah kami tunjuk, orang tersebut juga warga setempat,” pungkasnya.

Rita Setiyaningsih, anggota KPPS di Kelurahan Maospati, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSAU dr Efram Harsana Maospati.

Sunarso, suami Rita, mengatakan bahwa istrinya yang juga merupakan ASN di pemerintah Kabupaten Magetan sempat mengikuti kegiatan rapat KPPS pada Minggu (11/2) bersama petugas lainnya.

Baca juga: Persiapkan Lokasi TPS, Ketua KPPS di Wonosobo Meninggal Dunia

 

Menurutnya, Rita sempat mendapatkan perawatan di RSAU dr Efram Harsana Maospati sebelum meninggal pada Senin pukul 04:00WIB.

Sunarso mengakui, kegiatan istrinya menjelang kegiatan pemilihan umum sangat padat sehingga kurang istirahat.

“Menjelang pemilihan kegiatannya sangat padat. Saya saja nggak habis pikir, pasti capek. Pulang kerja itu langsung rapat intern satu TPS."

"Dia itu punya riwayat hipertensi, mungkin karena waktu itu kelelahan tidak dirasa, tiba tiba sudah nggak kuat,” ujarnya ditemui di rumahnya, Senin (12/02/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengosongan 43 Unit Rusunawa di Surabaya Memanas, Satu Anak Terluka

Pengosongan 43 Unit Rusunawa di Surabaya Memanas, Satu Anak Terluka

Surabaya
Viral soal Penerima Beasiswa KIP Hedon, Mahasiswi Unej: Itu Ulah Oknum, Kami Dirugikan

Viral soal Penerima Beasiswa KIP Hedon, Mahasiswi Unej: Itu Ulah Oknum, Kami Dirugikan

Surabaya
3.228 Kasus TBC Ditemukan di Surabaya Usai Periksa Kelompok Rentan

3.228 Kasus TBC Ditemukan di Surabaya Usai Periksa Kelompok Rentan

Surabaya
Nelayan Bangkalan Tangkap Buaya Sepanjang 3 Meter

Nelayan Bangkalan Tangkap Buaya Sepanjang 3 Meter

Surabaya
Remaja Korban Ledakan Balon Udara di Ponorogo Meninggal dalam Perawatan

Remaja Korban Ledakan Balon Udara di Ponorogo Meninggal dalam Perawatan

Surabaya
Diah Pun Tak Pernah Pulang...

Diah Pun Tak Pernah Pulang...

Surabaya
'Flushing' 2 Bendungan di Blitar, Warga Diimbau Jauhi Sungai Brantas

"Flushing" 2 Bendungan di Blitar, Warga Diimbau Jauhi Sungai Brantas

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Di Stasiun Paron Ngawi, Sang Kakak Menunggu Diah yang Ternyata Telah Terbunuh..

Di Stasiun Paron Ngawi, Sang Kakak Menunggu Diah yang Ternyata Telah Terbunuh..

Surabaya
Mantan Bupati dan Anggota DPRD Jatim Ikuti Penjaringan Calon Bupati Blitar dari PDI-P

Mantan Bupati dan Anggota DPRD Jatim Ikuti Penjaringan Calon Bupati Blitar dari PDI-P

Surabaya
Pantai Ngantep di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Ngantep di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Polisi Tangkap Warga Madura yang Curi Kabel Milik PT Telkom di Jember

Polisi Tangkap Warga Madura yang Curi Kabel Milik PT Telkom di Jember

Surabaya
Pendaftaran Pilkada 2024 Jalur Independen di Kota Batu Sepi Peminat

Pendaftaran Pilkada 2024 Jalur Independen di Kota Batu Sepi Peminat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com