Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasad Ibu Rumah Tangga Ditemukan Tewas di Dasar Jurang dengan Luka Sayatan di Leher

Kompas.com - 06/02/2024, 10:14 WIB
Muhlis Al Alawi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manir (54), seorang ibu rumah tangga warga Dusun Jiwut, Desa Tileng, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur ditemukan tewas di dasar jurang sedalam 300 meter, Senin (5/2/2024) siang.

 

Jasad perempuan paruh baya itu ditemukan pertama kali oleh suaminya sendiri, Darminto (69), setelah korban seharian menghilang dari rumahnya.

Kasat Reskrim Polres Madiun, AKP Magribi Agung Saputra yang dikonfirmasi Kompas.com, Senin (5/2/2024) malam membenarkan kejadian tersebut.

Baca juga: 3 Warga Madiun Tewas di Dalam Sumur Diduga Hirup Gas Beracun

 

Kendati demikian, polisi belum dapat memastikan Manir menjadi korban pembunuhan atau bunuh diri.

“Kasus ini sementara kami selidiki terkait asumsi korban bunuh diri atau menjadi korban pembunuhan,” kata Magribi.

Sementara itu Nur Mijan, kakak ipar korban, menuturkan bahwa sebelum jasadnya ditemukan tewas dengan luka sayatan pada leher, korban sudah menghilang dari rumahnya sejak Minggu (4/2/2024) malam.

Lantaran korban tak kunjung pulung, Darminto (suami korban) mengajak Nur Mijan mencari keberadaan Miran.

Paginya, Nur Mijan diajak Darminto mencoba mencari istrinya tersebut. Untuk langkah awal pencarian, keduanya mendatangi kebun durian yang berada tak jauh dari rumah korban.

Baca juga: Kronologi 4 Nelayan di Banten Tewas Tersambar Petir Saat Melaut

Tak lama kemudian, keduanya mendapati jasad korban di dasar jurang sedalam 300 meter. Tak hanya itu, di samping jasad korban ditemukan sebilah pisau.

“Saat ditemukan, jasadnya terlentang di tengah sungai (dasar jurang). Kemudian adik saya menangis. Kemudian saya langsung ke kantor desa melaporkan kejadian tersebut,” ujar Nur Mijan.

Kasi Kesra Desa Tileng, Markuat menyatakan saat hendak dievakuasi ditemukan luka sayatan di leher korban. Tak hanya itu, luka di leher korban itu masih mengeluarkan darah segar.

Atas kejadian tersebut, tim Inafis dan Satreskrim Polres Madiun langsung turun ke lokasi kejadian melakukan olah tempat kejadian perkara.

Dari olah TKP, polisi mendapati luka sayatan pada leher korban sekitar lima sentimeter. Selain itu polisi juga mengamankan satu buah pisau di lokasi kejadian.

Untuk mengetahui penyebab kematian korban, jasad Manir dibawa ke RSUD Soedono untuk dilakukan autopsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film 'Guru Tugas', Sutradara dan Pemain

Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film "Guru Tugas", Sutradara dan Pemain

Surabaya
Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Surabaya
Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Surabaya
4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com