Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Miras Saset Beredar di Surabaya, Dinkes Ungkap Faktanya

Kompas.com - 11/10/2023, 09:57 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Surabaya menyelidiki dugaan peredaran minuman keras (miras) kemasan saset di Surabaya, Jawa Timur (Jatim).

Awalnya, informasi soal peredaran miras saset di Surabaya tersebar melalui WhatsApp Group (WAG) masyarakat.

"Assalaamu'alaikum Bapak Ibu Guru. Jika ada yang menemukan anak, siswa, siswi, atau siapa saja sedang mengonsumsi (minuman) di atas bentuk sasetan segera dirampas dan disita, karena ini adalah bentuk miras yang dijual bebas dan targetnya adalah anak-anak. Ttd, Puskesmas Tanah Kali Kedinding," bunyi informasi tersebut.

Penyelidikan Dinkes dan BPOM

Dalam penyelidikannya, Dinkes dan BPOM memastikan terlebih dulu bahwa miras tersebut memang diproduksi oleh perusahaan yang namanya tertera di kemasan.

“Nama produk adalah 'Asli Otentik Orang Tua' yang dikemas dalam bentuk saset. Produk yang viral merupakan produk tanpa izin edar, serta bukan produk yang berasal dari Produsen Orang Tua Group,” kata Kadinkes Surabaya, Nanik Sukristina, Selasa (10/10/2023), dikutip dari TribunJatim.com.

Baca juga: Reka Ulang, Anak DPR Pukul Kepala Korban 2 Kali dengan Botol Miras

Bahkan, menurut Nanik, produsen Orang Tua' merasa dirugikan dengan pencatutan nama yang dilakukan oleh produsen miras saset tersebut.

Sebelumnya, Orang Tua Group juga telah melaporkan hal ini kepada BPOM Kota Semarang, mengingat informasi soal peredaran miras saset itu juga tersebar di beberapa kota selain Surabaya.

"Oknum yang menjadi sumber pemalsuan produk juga sudah diproses secara hukum di kepolisian,” ujar Nanik.

Tingkatkan monitoring

Nanik menyampaikan, berdasarkan hasil investigasi yang dilakukan Dinas Koperasi dan Perdagangan (Dinkopdag) Kota Surabaya, miras saset tersebut bukanlah produk yang didistribusikan.

“Sesuai hasil investigasi di lapangan tidak ditemukan peredaran produk tersebut,” ucapnya.

Baca juga: Poliandri Berujung Maut di Gowa, Berawal dari Pesta Miras di Rumah Pelaku

Meski begitu, dia menegaskan, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus meningkatkan pengawasan terhadap peredaran minuman beralkohol.

“Kami juga terus menggencarkan sosialisasi kepada pelajar sekolah dan masyarakat tentang bahaya minuman beralkohol bagi kesehatan,” pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Viral Miras Sachet di Kota Surabaya Catut Merek Terkenal, Dinas Kesehatan Lakukan Penyelidikan"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengakuan Ketua Bawaslu Jember Selamat dari Kecelakaan Beruntun yang Tewaskan Dua Orang

Pengakuan Ketua Bawaslu Jember Selamat dari Kecelakaan Beruntun yang Tewaskan Dua Orang

Surabaya
Tabrakan Beruntun Libatkan Mobil Ketua Bawaslu Jember, 2 Orang Tewas

Tabrakan Beruntun Libatkan Mobil Ketua Bawaslu Jember, 2 Orang Tewas

Surabaya
Calon Perseorangan di Lumajang Wajib Kantongi Minimal 62.825 Dukungan, Belum Ada yang Daftar

Calon Perseorangan di Lumajang Wajib Kantongi Minimal 62.825 Dukungan, Belum Ada yang Daftar

Surabaya
Menjelang Penutupan pada 12 Mei, Belum Ada Calon Perseorangan yang Mendaftar Ikut Pilkada Sumenep

Menjelang Penutupan pada 12 Mei, Belum Ada Calon Perseorangan yang Mendaftar Ikut Pilkada Sumenep

Surabaya
Pengalihan Arus dan Tempat Parkir Jemaah Pengajian Akbar di Balai Kota Surabaya

Pengalihan Arus dan Tempat Parkir Jemaah Pengajian Akbar di Balai Kota Surabaya

Surabaya
30 Persen Calon Jemaah Haji asal Kota Malang merupakan Lansia

30 Persen Calon Jemaah Haji asal Kota Malang merupakan Lansia

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Alasan Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Kecelakaan Moge di Probolinggo

Alasan Polisi Hentikan Penyidikan Kasus Kecelakaan Moge di Probolinggo

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Cerita Relawan Tagana Sahrul Mustofa, Mengabdi untuk Kemanusiaan Jadi Panggilan Jiwa

Cerita Relawan Tagana Sahrul Mustofa, Mengabdi untuk Kemanusiaan Jadi Panggilan Jiwa

Surabaya
Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Surabaya
10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com