Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Ungkap Hasil Visum Tewasnya Ibu dan 2 Anaknya di Jember, Begini Penjelasannya

Kompas.com - 20/06/2023, 09:16 WIB
Bagus Supriadi,
Krisiandi

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com - Polres Jember sudah mendapatkan hasil visum terkait ibu dan dua anaknya yang ditemukan tewas di dalam rumah di Kelurahan Bintoro Kecamatan Patrang Kabupaten Jember, Jawa Timur pada Sabtu (17/6/2023).

Korban adalah Husnul Khotimah (31) dan dua anaknya, yakni LA yang masih berusia 7 tahun dan Avs berusia 8 bulan.

Sang ibu ditemukan tewas gantung diri, sedangkan kedua anaknya ditemukan di atas kasur dalam kamar.

Baca juga: Pulang Jualan Cilok, Suami di Jember Syok Lihat Istri dan 2 Anaknya Sudah Tak Bernyawa

Kasatreskrim Polres Jember AKP Dika Hadiyan Widya Wiratama menjelaskan pihaknya sudah memperoleh hasil visum tiga korban. Pertama, hasil visum Husnul Khotimah ditemukan bekas jeratan tali di lehernya.

“Tidak ada tanda-tanda penganiayaan, bekas jeratan di leher sesuai dengan poisisi saat korban ditemukan bunuh diri,” kata dia pada Kompas.com via telpon Selasa (20/6/2023).

Kemudian, hasil visum LA, ditemukan terdapat luka di bibir yang diduga karena faktor tekanan.

Namun luka itu tidak ada di bibir bagian dalam. Luka itu diduga karena terhimpit dengan gigi korban.

Selain itu juga ditemukan bekas jeratan di lehernya. Hal ini sesuai dengan temuan barang bukti berupa tali jemuran dan kawat di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Sedangkan hasil visum AVs, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan, hanya ditemukan tanda lebam mayat.

Baca juga: Sosok Ibu di Jember yang Tewas Bersama 2 Anaknya, Berhenti Berobat ke Psikiater karena BPJS Belum Dibayar

Dika menduga Avs meninggal karena tidak bisa bernapas, kemungkinan dibekap dengan bantal karena tidak ada tanda penganiayaan, seperti cekikan atau lainnya.

Sebelumnya diberitakan Husnul Khotimah (31) Warga Kelurahan Bintoro, Kecamatan Patrang Kabupaten Jember, Jawa Timur ditemukan tewas oleh suaminya sendiri pada Sabtu (17/6/2023).

Kedua anaknya yakni LA yang masih berusia 8 tahun dan Avs berusia 8 bulan juga ditemukan tewas di atas kasur di dalam kamar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukit Kuneer di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Bukit Kuneer di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Dua Warga di Situbondo Tewas Digorok, Warga: Pelaku Sering Halusinasi seperti Kerasukan

Dua Warga di Situbondo Tewas Digorok, Warga: Pelaku Sering Halusinasi seperti Kerasukan

Surabaya
Hampir Sepekan Diusir dari Unit, 27 KK Warga Rusunawa Gunungsari Surabaya Tidur di Halaman

Hampir Sepekan Diusir dari Unit, 27 KK Warga Rusunawa Gunungsari Surabaya Tidur di Halaman

Surabaya
Diduga Lupa Ingatan, Jemaah asal Jember Sempat Hilang dari Asrama Haji Surabaya

Diduga Lupa Ingatan, Jemaah asal Jember Sempat Hilang dari Asrama Haji Surabaya

Surabaya
Curiga dengan Penyebab Kematian, Polisi Bongkar Makam Seorang Pria di Ponorogo

Curiga dengan Penyebab Kematian, Polisi Bongkar Makam Seorang Pria di Ponorogo

Surabaya
Kasih Tak Sampai, Motif Pria di Surabaya Teror Teman Perempuannya hingga 10 Tahun

Kasih Tak Sampai, Motif Pria di Surabaya Teror Teman Perempuannya hingga 10 Tahun

Surabaya
Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditetapkan Tersangka

Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditetapkan Tersangka

Surabaya
Gunung Semeru 3 Kali Keluarkan Awan Panas dalam 24 Jam

Gunung Semeru 3 Kali Keluarkan Awan Panas dalam 24 Jam

Surabaya
Banjir Bandang Terjang Maluku Tengah, Tanggul Sungai Jebol dan Rumah Warga Terendam

Banjir Bandang Terjang Maluku Tengah, Tanggul Sungai Jebol dan Rumah Warga Terendam

Surabaya
Petani di Madiun Tewas Tersengat Listrik Jebakan Tikus

Petani di Madiun Tewas Tersengat Listrik Jebakan Tikus

Surabaya
Jual Sabu di Rumah, Suami Istri di Buleleng Digerebek Polisi

Jual Sabu di Rumah, Suami Istri di Buleleng Digerebek Polisi

Surabaya
Sarang Gangster di Sidoarjo Digerebek, Tujuh Pemuda Jadi Tersangka Kepemilikan Senjata Tajam

Sarang Gangster di Sidoarjo Digerebek, Tujuh Pemuda Jadi Tersangka Kepemilikan Senjata Tajam

Surabaya
Harga Bawang Merah di Malang Tembus Rp 35.000, Pemkot Jajaki Kerja Sama dengan Probolinggo

Harga Bawang Merah di Malang Tembus Rp 35.000, Pemkot Jajaki Kerja Sama dengan Probolinggo

Surabaya
Libur Panjang Waisak, Daop 9 Jember Tambah Rangkaian Kereta Eksekutif

Libur Panjang Waisak, Daop 9 Jember Tambah Rangkaian Kereta Eksekutif

Surabaya
4 Siswi SD di Sumenep Diduga Dicabuli Guru, Orangtua Lapor Polisi

4 Siswi SD di Sumenep Diduga Dicabuli Guru, Orangtua Lapor Polisi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com