KOMPAS.com - Penyanyi dangdut, Difarina Indra, mengalami kecelakaan di Tol Jombang-Mojokerto, Jawa Timur (Jatim), Rabu (7/6/2023) petang.
Lewat unggahannya di Instagram Story, perempuan bernama asli Dewi Indra Farina (25) ini mengabarkan bahwa dirinya dan sejumlah orang yang semobil dengannya dalam kondisi selamat.
"Trimksh semuanya, atas doanya. Maaf ngga bisa bls satu persatu. Alhamdulillah aku dan semua yang dimobil selmat dan tidak ada yang luka parah," ujarnya lewat akun @difarina_reall, Kamis (8/6/2023).
"Dri kejadian ini smga bisa jadi pembelajaran smga temen" semua selalu dalam lindungan Allah. Ttp hati hati dijalan," sambungnya.
Baca juga: Penyanyi Dangdut Difarina Indra Alami Kecelakaan di Tol Jombang-Mojokerto, Ban Mobil Pecah
Kepala Unit Patroli Jalan Raya (Kanit PJR) Jatim III Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Kepolisian Daerah (Polda) Jatim AKP Imam SR mengatakan, selain Difarina Indra, dalam mobil tersebut juga terdapat tiga orang lainnya, yakni Aldis Himawan Putra P (19) sebagai pengemudi, lalu Zahrotun (27) dan Aji Hermawan (26).
Imam menuturkan, Difarina Indra mengalami luka ringan, seperti nyeri leher, tangan kanan lecet, dan kaki kanan lecet. Adapun Zahrotun mengalami luka memar di kepala dan lecet di tangan kiri.
“Semua dibawa ke RS Basuni Mojokerto kemarin. Tapi bisa langsung kembali, setelah dilakukan pengecekan dokter,” ungkapnya, Kamis.
Baca juga: Mobil Tabrak Pembatas Jalan Usai Ban Belakang Pecah di Tol Jombang-Mojokerto
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.