Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawaslu Temukan Bacaleg di Madiun yang Masih Ber-KTP ASN dan TNI

Kompas.com - 04/06/2023, 17:37 WIB
Muhlis Al Alawi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com-Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Madiun menemukan dua badan calon anggota legeslatif (bacaleg) satu memiliki identitas KTP bekerja sebagai TNI dan satu lainnya bekerja sebagai ASN.

Padahal ASN dan TNI yang hendak mencalonkan diri sebagai bacaleg harus mengundurkan diri.

Ketua Bawaslu Kabupaten Madiun Nur Anwar menyatakan, penemuan dua bacaleg beridentitas sebagai TNI dan ASN saat timnya melakukan pengawasan melekat verifikasi administrasi kelengkapan bacaleg di KPU Kabupaten Madiun.

"Berdasarkan pengawasan verifikasi administrasi kami mendapati dua bacaleg ber-KTP ASN dan TNI. Namun melihat usianya, kedua bacaleg itu sudah pensiun," kata Nur Anwar yang dihubungi Kompas.com, Minggu (4/6/2023) sore.

Baca juga: Soal Status Caleg Mantan Walkot Lhokseumawe, Tersangka Korupsi RS Arun, Ini Penjelasannya

Menurut Anwar, dari identitas kependudukannua, umur kedua bacaleg itu sudah di atas 60 tahun.

Anwar menolak mengungkap identitas dua bacaleg lantaran masih proses verifikasi. Selain itu, bacaleg masih diberikan waktu melakukan perbaikan administrasi.

"Untuk nama mohon maaf karena masih tahap verifikasi dan ada tahap perbaikan saya belum bisa sebutkan nama. Keduanya masih diberikan waktu memperbaiki berkas setelah verifikasi selesai," tutur Anwar.

Bagi bacaleg yang berktp ASN dan TNI maka keduanya dapat melakukan perubahan status pekerjaan di KTP.

Baca juga: Jadi Tahanan Kasus Korupsi, Eks Walkot Lhokseumawe Masih Bisa Jadi Caleg

Selain itu kedua bacaleg itu dapat melampirkan dan menyerahkan SK pensiun ke KPU.

"Kalau dua syarat administrasi ini tidak terpenuhi maka kedua bacaleg itu bisa dicoret," tutur Anwar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Mochammad Abdul Aziz, Jemaah Haji Termuda di Jatim, Gantikan Ayah yang Meninggal

Cerita Mochammad Abdul Aziz, Jemaah Haji Termuda di Jatim, Gantikan Ayah yang Meninggal

Surabaya
Asyik Berduaan dengan Pacar, Pria di Kota Malang Disabet Golok Orang Tidak Dikenal

Asyik Berduaan dengan Pacar, Pria di Kota Malang Disabet Golok Orang Tidak Dikenal

Surabaya
Pasutri Bojonegoro Bisa Haji dari Penghasilan Parkir, Sisihkan Uang untuk Infak

Pasutri Bojonegoro Bisa Haji dari Penghasilan Parkir, Sisihkan Uang untuk Infak

Surabaya
Kronologi Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Barang Muatan Ludes

Kronologi Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Barang Muatan Ludes

Surabaya
Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Bom Ikan Meledak di Pasuruan Jatim, Satu Orang Tewas

Surabaya
Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Siswa SMAN 2 Kota Batu Raih Medali Emas Kejuaraan Internasional Sepeda Downhill di Malaysia

Surabaya
Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Solo-Madiun, Paket dalam Boks Hangus

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com