Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa SD Belajar di Kelas yang Bocor dan Nyaris Ambruk, Bupati Sumenep: Secepatnya Kita Perbaiki

Kompas.com - 21/11/2022, 16:12 WIB
Ach Fawaidi,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SUMENEP, KOMPAS.com - Kondisi Gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sabuntan III Pulau Sapungkur Kecil, Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, memprihatinkan. Atap gedung sekolah itu bocor hingga nyaris ambruk.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengaku sudah menerima laporan terkait kerusakan di SDN Sabuntan III Pulau Sapungkur Kecil. Pihaknya berkomitmen segera melakukan perbaikan.

Baca juga: Berang Banyak ASN Datang Terlambat ke Kantor, Bupati Sumenep: Pimpinan OPD, Sanksi Tegas

"Secepatnya kita lakukan perbaikan, kalau bisa tahun ini ya tahun ini, kalau tahun ini tidak memungkinkan, ya awal tahun. Yang penting harus secepatnya, karena ini musim hujan," kata Fauzi saat dihubungi Kompas.com, Senin (21/11/2022).

Fauzi menjelaskan, Pemkab Sumenep telah berusaha memperbaiki SDN Sabuntan III selama ini.

Namun, jumlah siswa yang tak sampai 60 orang membuat sekolah tersebut tidak mendapat kucuran dana dari Kementerian Pendidikan melalui program Dana Alokasi Khusus (DAK).

Di tengah situasi tersebut, Fauzi mengaku tak bisa berharap banyak dari dana APBD yang jumlahnya masih terbatas. Solusinya, lanjut dia, akan dilakukan perbaikan melalui dana corporate social responsibility (CSR).

"Memang secara aturan tidak bisa ya untuk DAK, terus dari sisi APBD memang terbatas, karena ini sudah terlanjur berjalan, maka nanti kita carikan anggaran dari dana CSR," tuturnya.


Kendati begitu, Fauzi tetap berharap kebijakan mengenai Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Kementerian Pendidikan bisa menyentuh seluruh sekolah tanpa mempertimbangkan jumlah siswa. Alasannya, kondisi sekolah di kepulauan tak sama dengan di Sumenep daratan.

"Sumenep ini kan kita beda dengan Kabupaten lain. Di sini kan banyak pulaunya, jadi kalau grouping tidak bisa, karena satu pulau itu kan mungkin (hanya) satu SD," kata Fauzi.

"Yang menjadi kesulitan kita, kan harusnya pusat menurut saya jangan secara reguler cara pandangnya, harusnya juga melihat kalau di pulau ini kondisinya seperti apa," lanjutnya.

Di Kabupaten Sumenep terdapat 579 sekolah dasar. Jumlah itu tersebar di Sumenep daratan sebanyak 399 sekolah dasar dan Kepulauan sebanyak 188 sekolah dasar.

"(yang rusak) tidak terlalu banyak. Tahun ini saja kita sudah rehab 15 RKB (ruang kelas baru), misalnya kemarin kita sudah lakukan perbaikan SDN Dungkek dengan dana CSR," pungkasnya.

Baca juga: Atap Ruang Kelas Bocor, Siswa SD di Sumenep Belajar dengan Risiko Kehujanan

Kondisi SDN Sabuntan III Pulau Sapungkur Kecil, Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, sempat viral di media sosial. Dalam video 1.30 detik yang viral itu, terlihat sejumlah siswa belajar saat hujan turun.

Akibat atap ruang kelas yang nyaris semuanya bocor, para siswa itu harus mencari posisi yang tepat agar tak kehujanan. Mereka tampak berkumpul di tepi ruang kelas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com