SUMENEP, KOMPAS.com - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap tiga terduga teroris di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Jumat (28/10/2022).
Kabar mengenai penangkapan terduga teroris tersebut dibenarkan Kapolres Sumenep Kapolres Sumenep AKBP Eko Edo Satya.
"Benar (ada penangkapan terduga teroris), cuma itu ranahnya (dilakukan) langsung dari Mabes Polri," kata Edo saat dihubungi Kompas.com, Jumat.
Baca juga: Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sampang, Berprofesi sebagai ASN Guru SD
Edo tak merinci lebih jauh perihal identitas ketiga terduga teroris tersebut.
Namun, ia mengatakan, tim Densus tengah melakukan pemeriksaan mendalam terhadap ketiga orang tersebut.
"Yang melakukan penangkapan langsung dari Mabes (Polri), kita hanya hanya diminta mem-back up pengamanan tersebut di beberapa tempat," tuturnya.
Baca juga: Guru SD di Sampang Ditangkap Densus 88, Kepsek: Orangnya Baik, Mustahil Terkait Teroris
Dengan penangkapan itu, pihaknya berharap tak ada lagi pihak-pihak di Kabupaten Sumenep yang mengarah pada radikalisme.
"Semoga (situasinya) terus aman. Soal identitas (yang ditangkap), sebentar lagi munkin akan dirilis oleh divisi Humas Mabes Polri. Kita tidak boleh menjelaskan lebih jauh karena bukan Wilayah kita," pungkasnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.