SUMENEP, KOMPAS.com - Kapal Motor (KM) Sabuk Nusantara 91 terbakar di Perairan Kepulauan Masalembu, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Jumat (16/9/2022).
Akibat kejadian itu, satu orang penumpang tewas.
"Terjadi kebakaran kapal Sabuk Nusantara 91 di Masalembu. Satu orang dari empat korban meninggal dunia," kata Kepala Sub-Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubag Humas) Kepolisian Resor (Polres) Sumenep, AKP Widiarti saat dihubungi, Jumat (16/9/2022).
Baca juga: Langkah Pemkab Sumenep Turunkan Angka Stunting yang Mencapai 29 Persen
Peristiwa kebakaran KM Sabuk Nusantara 91 tersebut bermula saat kapal tiba di Pelabuhan Masalembu dan akan melanjutkan perjalanan ke Pulau Keramaian, pukul 06.00 WIB.
Selanjutnya pada pukul 07.05 WIB, tiba-tiba asap keluar dari dek I penumpang di sebelah kanan dan terjadi kebakaran.
"Dugaan sementara kebakaran disebabkan puntung rokok yang mengenai kasur penumpang di dek 1 yang mengakibatkan kepulan asap dan kebakaran," tuturnya.
Baca juga: Sering Keluar Saat Jam Kerja, Oknum ASN Sumenep Ternyata Berduaan di Hotel dengan Perempuan
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.