Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atraksi Angkat Roda Depan Saat Berkendara, Remaja di Malang Tewas Terlempar dari Jembatan 20 Meter

Kompas.com - 25/07/2022, 07:49 WIB
Pythag Kurniati

Editor

MALANG, KOMPAS.com- Seorang remaja di Kota Malang, Jawa Timur tewas terlempar dari Jembatan Tunggulmas.

Peristiwa itu terjadi setelah remaja berinisial AWA (15) tersebut melakukan atraksi dengan mengangkat ban depan motornya.

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 25 Juli 2022: Pagi Cerah dan Sore Cerah Berawan

Kronologi

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota Iptu Saiful Ilmi menjelaskan, kecelakaan terjadi pada Sabtu (23/7/2022), sekitar pukul 22.45 WIB.

Korban saat itu berjalan dari arah selatan ke utara melintasi jembatan dengan mengendarai motor Yamaha RX King.

"Setelah itu korban memacu motornya sambil mengangkat roda depan," kata dia, seperti dilansir dari Tribun Jatim, Minggu (24/7/2022).

Baca juga: Demam Citayam Fashion Week hingga ke Kota Malang

Namun setelah melakukan atraksi tersebut, motor yang dikendarai oleh AWA oleng dan menabrak median jalan.

"Korban terlempar lalu terjatuh dari jembatan setinggi 20 meter lebih dan meninggal dunia seketika," katanya.

Baca juga: Bobol Mesin ATM, Pria di Malang Beralasan Ingin Ambil Kartu yang Tertelan

 

40 menit evakuasi

Sementara itu, Kepala UPT Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Malang, Teguh Budi Wibowo menjelaskan, pihaknya menerjunkan tim untuk evakuasi.

"Mendapat informasi itu, kami berangkatkan satu unit mobil rescue dan 7 personel ke lokasi," ujar Teguh.

Menurutnya saat tim tiba, posisi tubuh korban berada di bawah Jembatan Tunggulmas, tepatnya di pinggir sungai.

Baca juga: Mengaku Istri Jenderal, Pelaku Penipuan Arisan Online di Kalsel Ditangkap di Malang

"Untuk kondisi korban, sudah dalam keadaan meninggal dunia," katanya.

Petugas pun langsung mengevakuasi jasad korban.

"Tidak ada kesulitan dalam proses evakuasi. Untuk proses evakuasi, memakan waktu sekitar 40 menit. Setelah itu, jenazah segera dibawa menuju kamar jenazah RSSA Malang," terangnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Lakukan Freestyle, Pengendara Motor di Kota Malang Jatuh dari Jembatan Tunggulmas, Nyawa Melayang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, Khofifah: untuk Warga Jatim

Surabaya
Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Terima Satyalancana, Bupati Banyuwangi Klaim Sudah Turunkan Kemiskinan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com