Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nelayan Tua di Situbondo yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat oleh Nelayan Lainnya

Kompas.com - 30/04/2024, 16:15 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Seorang nelayan tua bernama Hanito (55) warga Desa Jangkar, Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, yang sempat dinyatakan hilang pada Senin (29/4/2024), ditemukan selamat oleh nelayan lainnya.

Kasat Polairut Polres Situbondo AKP Gede Sukardimayasa menyatakan, korban sempat hilang dan dicari oleh keluarganya. Kepolisian yang mendapat laporan melakukan koordinasi antar-wilayah.

"Mulai dari kelompok nelayan di Besuki, Kalbut, dan Banyuputih kami informasikan untuk dicari," kata AKP Gede Sukardimayasa kepada Kompas.com, Selasa (30/4/2024).

Baca juga: Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Dia juga menyatakan bahwa korban mencari ikan dengan perahu fiber yang melaut sampai ke Perairan Pulau Sapudi, Madura. Perjalanan perahu menuju spot ikan tersebut mencapai 4 jam.

"Korban ini nelayan yang bisa dikatakan senior dan sudah tua juga, dia terbiasa mencari ikan sendiri sampai ke Perairan Sapudi, namun baru kali ini lost contact," katanya.

Baca juga: Perahu Terbalik Diterjang Ombak, Seorang Nelayan Hilang di Perairan Nusakambangan

Gede juga menyatakan, korban bisa bertahan hidup karena beruntung ditemukan oleh nelayan lain dari Madura. Setelah itu, korban ditolong dan perahunya yang mati mesin ditarik dari tengah ke tepian Pantai Jangkar Situbondo pada Selasa (30/4/2024).

"Pengakuan korban perbekalannya cukup sehingga dirinya bisa bertahan hidup dan ditolong oleh nelayan lainnya, memang awalnya terlihat dehidrasi namun sekarang sudah sehat," katanya.

Pihak kepolisian sudah dari awal mengingatkan untuk setiap nelayan mengecek kesiapan perahu untuk melaut. Terutama mesin untuk diperiksa secara berkala supaya tidak mati mesin.

"Perahu korban ini mati mesin dan tidak hidup saat berada di tengah laut, untuk kondisi cuaca cerah dan tidak ada ombak tinggi," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Surabaya
Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Surabaya
14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

Surabaya
Kronologi Bus Sugeng Rahayu Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Kronologi Bus Sugeng Rahayu Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Surabaya
Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Surabaya
Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Surabaya
Video Viral 2 Mahasiswa Bermesraan di Gedung Kampus, UINSA Surabaya Lakukan Investigasi

Video Viral 2 Mahasiswa Bermesraan di Gedung Kampus, UINSA Surabaya Lakukan Investigasi

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi Daftar Bacabup ke PKB

Mantan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi Daftar Bacabup ke PKB

Surabaya
Tangis Tukang Becak Asal Ponorogo Naik Haji Tahun Ini, Bermula dari Mimpi dan Nabung Rp 3.000

Tangis Tukang Becak Asal Ponorogo Naik Haji Tahun Ini, Bermula dari Mimpi dan Nabung Rp 3.000

Surabaya
2 ASN Tulungagung Pesta Narkoba di Surabaya karena Penat Kerja

2 ASN Tulungagung Pesta Narkoba di Surabaya karena Penat Kerja

Surabaya
Bus Sugeng Rahayu Oleng dan Terguling di Hutan Ngawi, Sopir Bus Mengaku Ada Truk Mepet Bus Saat Salip

Bus Sugeng Rahayu Oleng dan Terguling di Hutan Ngawi, Sopir Bus Mengaku Ada Truk Mepet Bus Saat Salip

Surabaya
Dipancing Urusan Keimigrasian, WN Bangladesh DPO Kasus Perdagangan Orang Ditangkap

Dipancing Urusan Keimigrasian, WN Bangladesh DPO Kasus Perdagangan Orang Ditangkap

Surabaya
Honda Civic Berkecepatan Tinggi Tabrak Rumah di Kota Batu, Pengemudi Perempuan Tewas

Honda Civic Berkecepatan Tinggi Tabrak Rumah di Kota Batu, Pengemudi Perempuan Tewas

Surabaya
Pakar Unair Kritik RUU Penyiaran

Pakar Unair Kritik RUU Penyiaran

Surabaya
RSUD Bangil Beberkan Kronologi Pengangkatan Testis Pria di Pasuruan

RSUD Bangil Beberkan Kronologi Pengangkatan Testis Pria di Pasuruan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com